Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sepuluh pelanggan Orange TV di Bandung mendapat kesempatan bertemu tiga bintang Persib Bandung yaitu Atep, Shohei Matsunaga, dan Billy Keraf dalam acara Meet and Greet di Graha Persib, Bandung, Selasa (22/8/20017).
Tidak hanya sekedar bertemu, ada sensasi lain yang dirasakan 10 bobotoh ini. Karena mereka juga bisa bebas ngobrol dan berfoto dengan pemain idolanya.
Bahkan dua orang diantaranya beruntung bisa membawa pulang jersey original Persib plus tanda tangan ketiga penggawa Maung Bandung itu.
Commercial Director Orange TV, Greeny Dewayanti mengungkapkan Bandung merupakan kota ketiga yang didatangi Orange TV dalam rangkaian Meet and Greet dengan bintang Liga 1.
"Kegiatan Meet and Greet ini memanjakan pelanggan dan memberikan pengalaman tak terlupakan bertemu dengan pemain sepakbola idolanya dan mendapatkan jersey dengan tanda tangan asli pemain Persib," ujar Greeny.
Rangkaian Meet and Greet di Kota Kembang diawali dengan menonton langsung dari kursi VIP duel Persib kontra Persegres Gresik United, Minggu (20/8/2017) di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung.
Menjadi Penyelamat di Laga Indonesia Vs Vietnam, Kiper Timnas Indonesia Banjir Ucapan Terima kasih https://t.co/ma9NNvLslc via @bolasportcom
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 22, 2017
Kesepuluh pelanggan yang beruntung ini juga berkesempatan melihat dari dekat sesi latihan Persib yang berlangsung di Stadion Siliwangi, Kota Bandung, Selasa (22/8/2017).
Kapten tim Persib, Atep menyambut baik kegiatan Meet and Greet ini sebagai ajang untuk lebih mendekatkan bobotoh dengan pemain Persib.
"Dalam kegiatan ini bobotoh bisa ngobrol langsung dengan pemain dan bertanya tentang berbagai hal, termasuk aktivitas keseharian pemain di luar sepakbola," tuturnya.
Ia berharap kegiatan semacam ini rutin digelar, sebulan sekali atau tiga bulan sekali dengan menghadirkan pemain yang berbeda.