Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Setelah jeda 2 selama 2 minggu, MotoGP musim 2017 kembali bergulir. Meskipun baru mengadakan sesi latihan bebas dan kualifikasi namun MotoGP berhasil menarik perhatian pembaca BolaSport.com. Berita tentang perjuangan atlet Indonesia di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis juga menjadi perhatian pembaca. Berikut ini kami pilihkan 5 berita yang paling banyak dibaca pada Sabtu (26/8/2017).
Valentino Rossi: Ini Hari yang Baik
Valentino Rossi mampu tampil baik dalam sesi latihan bebas MotoGP GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Jumat (25/8/2017).
Valentino Rossi mampu mencatatkan waktu terbaik kedua dari kedua sesi latihan bebas pada hari itu.
Waktu lap terbaik Valentino Rossi hanya terpaut 0,241 detik dari pebalap tuan rumah, Cal Crutchlow yang mampu mecatatkan waktu terbaik 2:0,897 detik.
Hasil Latihan Bebas Ketiga MotoGP 2017, Valentino Rossi Terpuruk
Pebalap tim Yamaha Tech 3, Johann Zarco, menjadi yang tercepat pada latihan bebas ketiga MotoGP Inggris, Sabtu (26/8/2017)
Hasil buruk diperoleh Valentino Rossi pada latihan bebas ketiga dengan berada di posisi ke-11.
Padahal pada latihan bebas kedua, juara dunia MotoGP tujuh kali itu berada di posisi kedua.
Hasil Kualifikasi MotoGP Inggris, Valentino Rossi Start Baris Terdepan