Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertarungan antara Floyd Mayweather Jr vs Conor McGregor digelar pada Sabtu (26/8/2017) malam waktu Amerika Serikat atau Minggu pagi waktu Indonesia. Duel yang digelar di T-Mobile Arena ini menyedot perhatian dunia dan bahkan menjadi trending topic di Twitter.
Tampil di disiplin bela diri yang dikuasai, Floyd Mayweather berhasil menang TKO pada ronde ke-10.
Conor McGregor pun menjadi korban ke-50 Mayweather di ring tinju. Hasil tersebut juga menjaga rekor tanding sempurna tanpa kekalahan milik The Money.
Berikut adalah rekaman duel antara Floyd Mayweather Jr vs Conor McGregor dari ronde ke ronde seperti dilansir dari The Telegraph:
Ronde 1
Gaya bertinju Conor McGregor tampak masih kaku. Meski bisa menekan Floyd Mayweather tapi tak ada pukulan telak yang bersarang. Sementara itu, Mayweather belum melakukan tekanan berarti.
Ronde 2
Conor McGregor kembali melakukan inisiatif untuk menyerang terlebih dulu dan memaksa Mayweather ke pojok ring. Tinju McGregor sempat mengenai dagu lawan, tetapi Mayweather membalas dengan dua pukulan ke tubuh.
Ronde 3
Tampak McGregor sudah kelelahan, terlihat dari mulutnya yang sudah terbuka lebar untuk mengatur napas. Mayweather belum banyak melancarkan pukulan telak tetapi dua di antaranya berhasil mengenai tubuh lawan.
Ronde 4
Floyd Mayweather mulai ambil alih kendali pertarungan. Pukulan kanan The Money mengarah ke dagu dan perut bawah McGregor. Petarung Irlandia itu coba membalas tetapi Mayweather bisa menghindar.
Ronde 5
Mayweather mulai bisa leluasa mendominasi pertarungan. Conor McGregor tampak kian kelelahan, meski masih bisa meladeni lawan.
Ronde 6
McGregor mencoba melempar jab ke arah Mayweather, tetapi tak ada yang signifikan. Sebaliknya, hal tersebut juga membuat dagu dan area bagian atas dia terbuka untuk diserang oleh Mayweather.
(Baca juga: Mayweather Vs McGregor - Sangar! Inilah Detik-Detik Floyd Mayweather Mengalahkan Conor McGregor)
Ronde 7
Pukulan-pukulan dari Mayweather mulai mengenai perut dan wajah McGregor. Petarung UFC asal Irlandia itu tampak mulai berdarah namun masih belum menyerah.
Ronde 8
Mayweather terus merangsek dan menekan McGregor yang hanya bisa bertahan. Conor McGregor mulai tampak kelelahan karena terbiasa bertanding dengan waktu singkat di UFC.
Ronde 9
Pada ronde ini, Mayweather mulai mengincar bagian wajah McGregor. Sang lawan tampak sudah kewalahan dan hanya bisa bersandar di tali.
Ronde 10
Conor McGregor sudah tak bisa bertahan lagi menghadapi tekanan Mayweather. Wasit pun menghentikan pertarungan dan memberi kemenangan TKO kepada Mayweather.