Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ketum PB PTMSI Buat Surat Terbuka untuk Bubarkan Satlak Prima

By Imadudin Adam - Kamis, 31 Agustus 2017 | 15:55 WIB

3. Kalau ini tidak dilakukan maka dapat dipastikan Asian Games 2018 di mana Indonesia menjadi tuan rumah juga akan menemui kegagalan. Perkiraan ini sudah umum dikalangan olahraga: atlet maupun pengurus cabang olahraga.

4. Pak Wapres Jusuf Kalla sudah ambil peran ambil alih pelaksanaan persiapan Asian Games, tetapi lebih pada persiapan fisik tuan rumah dan hasilnya banyak perubahan lebih baik. Pemerintah (Wapres JK atau langsung Presiden Joko Widodo) harus lebih maju lagi ambil alih persoalan prestasi olahraga atlet-atlet kita ini, kalau tidak ingin kita malu lagi di Asian Games 2018.

5. Yang terbaik adalah segera koordinasi empat pihak : 1. Presiden/Wapres, 2. Menpora, 3. KONI (atas nama cabang-cabang olahraga), dan 4. KOI. Mereka harus mencari solusi terhadap semua masalah atlet kita, jangan libatkan pihak lain dahulu.

6. Pihak-pihak lain hanya akan menambah persoalan. Dudukkan peran masing-masing sesuai dengan keahlian dan kewenangannya. Kalau melibatkan pihak lain hanya menambah kisruh dan besar kepentingan "korup"nya, dan hanya mencari cari pekerjaan.

7. Presiden/Wapres harus mendengarkan fakta sebenarnya apa yang terjadi dengan atlet-atlet kita. Jangan dengarkan info-info sesat dari sepihak. Kondisi sudah darurat, perlu penganan yang serius dan mendasar. Kalau hari ini pemerintah bisa mendudukan persoalan dengan tepat dan benar maka masa depan olahraga kita masih bisa diperbaiki, tetapi kalau responnya salah maka akan semakin menambah terpuruknya prestasi olah raga kita.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P