Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kecelakaan Saat Latihan Enduro, Berapa Seri MotoGP yang Mungkin Dilewatkan Valentino Rossi?

By Samsul Ngarifin - Jumat, 1 September 2017 | 14:23 WIB
Valentino Rossi selebrasi kemenangan di Brno. (GPOne.com)

Sepuluh hari menjelang MotoGP San Marino, Minggu (10/9/2017), Valentino Rossi mengalami kecelakaan parah.

Pebalap tim Movistar Yamaha itu mengalamai kecelakaan saat latihan enduro di Tavuilla hari Rabu (31/8/2017).

Akibat kecelakaan itu, Valentino Rossi didiagnosa mengalami patah tulang tibia dan fibula pada kaki kanan.

Valentino Rossi diprediksi absen saat MotoGP San Marino besok, padahal balapan ini dihelat di dekat rumah Valentino Rossi.

Sebelumnya Valentino Rossi juga pernah mengalami kecelakaan yang mengakibatkan patah tulang sendi tibia kanan, yakni pada tahun 2010 di MotoGP Italia.


Valentino Rossi mengalami cedera patah kaki kanan saat MotoGP Italia tahun 2010.(MOTORCYCLENEWS.COM)

Valentino Rossi terjatuh dari motor dengan kecepatan 190 km/jam saat latihan bebas kedua di Sirkuit Mugello.

Tujuh kali juara dunia MotoGP itu bahkan harus rela melewatkan empat seri MotoGP, yakni MotoGP Italia, Inggris, Belanda, dan Catalunya.

Baca Juga:

Beruntung waktu itu masa penyembuhan Valentino Rossi hanya enam minggu saja, lebih cepat dari perkiraan.