Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan 14 Pesaing Lain, Waisea Mamatuki Terpilih Sebagai Manajer Baru Timnas Fiji

By Irwan Febri Rialdi - Jumat, 1 September 2017 | 16:27 WIB
Fiji lari bersama (@pssi_fai)

 Waisea Mamatuki resmi menjadi manajer baru timnas Fiji, hal ini ditegaskan oleh CEO eksekutif Fiji FA Mohammed Yusuf kemarin.

"Setelah proses seleksi yang panjang, manajer telah ditunjuk untuk tim sepak bola Fiji dan akan bekerja sama dengan pelatih nasional Christophe Gamel," ujar Mohammed Yussuf seperti dilansir dari Fijitimes.com.

Sebelum terpilih sebagai manajer baru timnas Fiji, Wisea Mamatuki melaksanakan proses seleksi dengan menyingkirkan 13 pesaing lainnya.

"Gamel bersama dengan direktur tim nasional (Tarunesh Reddy) adalah bagian dari proses seleksi. Panel mewawancarai mereka semua dan memilih Waisea Mamatuki," imbuh Maohammed.

Terpilih untuk menemani timnas Fiji untuk tiga tahun ke depan, Mamatuki merupakan eks pemain timnas Fiji dan juga klub Liga Fiji yakni Suva dan Navua.

Tugas pertama Mamatuki, ia akan memainkan dua pertandingan persahabatan sebelum Inter-District Championship.

Ia juga akan membawa tim tersebut ke Olimpiade Mini Pasifik 2017 di Vanuatu.

Akan tetapi Mamatuki mulai bertugas di bulan Oktoberbelum bisa menemani timnas Fiji saat melawan Indonesia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Sabtu (3/9/2017).