Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pele Angkat Bicara Setelah Rekor Golnya Dilewati Cristiano Ronaldo

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 2 September 2017 | 02:08 WIB
Cristiano Ronaldo merayakan gol Portugal ke gawang Kepulauan Faroe pada partai Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Bessa, 31 Agustus 2018. (ANDREW YATES/AFP)

Legenda sepak bola Brasil, Pele, angkat bicara setelah rekor golnya di level internasional dilewati Cristiano Ronaldo.

Pele memberikan selamat kepada Ronaldo atas pencapaiannya lewat akun Twitter pribadi.

Momen pemecahan rekor Pele terjadi saat Ronaldo mencetak hat-trick di pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018.

Berkat kontribusinya itu, Portugal menuai kemenangan 5-1 melawan Kepulauan Faroe di Stadion do Bessa Seculo XXI, Kamis (31/8/2017) waktu setempat.

Kini megabintang Real Madrid ini memiliki koleksi total 78 gol di level internasional.

Jumlah tersebut melewati catatan 77 gol milik Pele buat timnas Brasil.

(BACA JUGA: Kemandulan Benzema Bikin Zidane Frustrasi sampai Pukul-pukul Lapangan)

"Selamat kepada Cristiano karena masuk dalam jajaran elite sebagai salah satu dari lima pencetak gol terbanyak di level internasional," tulis Pele seperti dilansir Bolasport.com dari akun Twitter pribadinya.

Kini Ronaldo memiliki kemasan gol sama banyak dengan Hussein Saeed asal Iran.

Ia juga hanya terpaut dua gol di belakang Kunishige Kamamoto (Jepang).

Pemain dengan julukan CR7 ini juga masih punya peluang melewati rekor 84 gol milik Ferenc Puskas (Hungaria).

Saat ini, rekor gol terbanyak di level internasional masih menjadi milik penyerang Iran, Ali Daei, yang punya kemasan 109 gol dari 149 penampilan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P