Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Winger Andik Vermansah pernah mengalami sobek di otot ligamen saat Indonesia menang 2-1 atas Thailand pada final leg pertama Piala AFF 2016 di Stadion Pekansari, Bogor, Rabu (14/12/2016).
Cedera yang dialami Andik Vermansah membuatnya harus absen membela timnas Indonesia pada pertemuan kedua final di Bangkok.
Dia juga absen hampir enam bulan dan tak bisa bermain di awal musim 2017 di Liga Malaysia.
Baca juga: Luis Milla Sama dengan Rahmad Darmawan, Itu Pengakuan Bintang Klub Malaysia
Andik tercatat sebagai pemain klub Negeri Jiran, Selangor FA. Namun, pemuda 25 tahun ini tetap dipantau.
Andik pun mendapatkan kesempatan lagi untuk membela timnas Indonesia melawan timnas Fiji setelah pulih dari cedera.
"Saya telah membayangkan posisi dan permainan Indonesia di bawah beliau (Luis Milla). Saya yakin bisa cocok dengannya," kata Andik Vermansah seperti dilansir BolaSport.com dari twitter resmi PSSI@pssi_fai.
Bismillah.back to strong. 6 months of injury #timnasday #nkrihargamati
A post shared by Andik Vermansah (@andikvermansah) on
Pada Sabtu (2/9/2017), Indonesia vs Fiji untuk laga uji coba internasional tersaji di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.
Dilansir BolaSport.com dari akun instagram milik eks penyerang Persebaya itu, @andikvermansah, dia mengunggah foto lalu menuliskan pesan: " Bismillah, kembali kuat, enam bulan cedera #timnasday #nkrihargamati."
Pada unggahan Andik Vermansah itu, dia tampak sedang terkapar di lapangan karena cedera yang dialami.
Foto tersebut kemudian mendapat perhatian dari netizen.
Baca juga: Indonesia Vs Fiji - Ucapan Terima Kasih Fan Skuat Garuda untuk BolaSport Sebelum Kick-off
"Arek Suroboyo support sampean mas @andikvermansah," tulis akun @imandass.
"Semangat cak! #nkrihargamati," tulis akun @tinovienza_
"Semangat mz Andik..mudah-mudahan entar sore bikin gol ya..," tulis akun @reno9015
"@andikvermansah sikat lawanmu terus pantang menyerah berjuang kerja kerasmu," tulis akun @bislam_boydo.