Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hitung-hitungan Pertandingan Terakhir Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia, Siapa Susul Iran dan Jepang?

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Minggu, 3 September 2017 | 01:57 WIB
Para pemain timnas Jepang merayakan kemenangan atas Australia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 pada Kamis (31/8/2017). (TORU YAMANAKA/AFP)

Asia mempunyai empat jatah langsung ke Piala Dunia 2018 dan satu tiket melalui babak play-off antarbenua.

Dari empat tiket langsung, dua di antaranya sudah diambil oleh Iran dan Jepang.

Peringkat tiga dari dua grup zona Asia akan bertanding.

Pemenangnya bakal bertemu peringkat empat tim zona CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, dan Kepulauan Karibia) dalam play-off antarbenua memperebutkan satu tiket.

Dengan satu pertandingan tersisa pada tanggal 5 September mendatang, siapa yang akan menemani kedua negara tersebut di Piala Dunia 2018?

Grup A

Iran sudah memastikan diri menjadi juara grup dengan koleksi 21 poin dari sembilan pertandingan.

Satu tiket langsung sisanya dari grup ini akan diperebutkan oleh Korea Selatan (14 poin), Suriah (12 poin), dan Uzbekistan (12 poin).

Korea Selatan melakoni laga berat dengan bertandang ke Uzbekistan pada 5 September 2017

Jika menang, Korea Selatan dipastikan menjadi runner-up dan lolos ke putaran final.

Andai Uzbekistan yang menang, mereka akan menyalip posisi Korea Selatan dan klasemen akhir akan ditentukan dari pertandingan Suriah.

Suriah yang mengoleksi poin sama dengan Uzbekistan, akan bertandang ke Iran pada laga pamungkas.

Jika laga Korea vs Uzbekistan berakhir imbang dan Suriah menang, Suriah lolos.

Jika Uzbekistan dan Suriah menang, klasemen akhir akan ditentukan oleh selisih gol.

Saat ini, Suriah diuntungkan dengan surplus satu gol.

Adapun Uzbekistan memiliki minus satu gol.

Grup B

Jepang berhasil menjadi juara grup B dengan torehan masing-masing 20 poin.

Tiga tim yang berpeluang menyusul adalah Arab Saudi (16 poin), Australia (16 poin), dan Uni Emirat Arab (13 poin).

Saat ini, Arab Saudi unggul dari Australia karena selisih gol.

Arab akan menjamu Jepang pada pertandingan terakhir, sedangkan Australia melawan Thailand.

Jika salah satu dari Arab Saudi dan Australia mendapat hasil yang lebih baik dari tim lain, tim tersebut akan lolos ke Piala Dunia.

Jika keduanya menang, klasemen akan ditentukan oleh selisih gol.

Jika keduanya seri, Arab akan lolos ke Piala Dunia.

Namun jika keduanya kalah, Uni Emirat Arab yang bermain melawan Irak bisa memanfaatkan kesempatan.

Meski tertinggal tiga poin dengan selisih gol minus dua, harapan Uni Emirat Arab memang belum sirna.

Syaratnya, mereka menang dengan selisih gol besar ketika Arab Saudi dan Australia kalah.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P