Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Cemooh Gerard Pique, Andres Iniesta Tetap Puji Suporter di Laga Spanyol Kontra Italia

By Sri Mulyati - Minggu, 3 September 2017 | 15:05 WIB
Para pemain timnas Spanyol (merah) merayakan gol Isco ke gawang Italia pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (2/8/2017). (GABRIEL BOUYS/AFP)

Tim nasional Spanyol berhasil meraih hasil positif atas Italia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 pada Minggu (3/9/2017) dini hari WIB.

Sergio Ramos dkk berhasil mengalahkan Italia tersebut dengan skor telak 3-0.

Ketiga gol tim berjuluk La Furia Roja tersebut dilesakkan oleh Isco (13' dan 40') dan Alvaro Morata (77').

Kemenangan tersebut memperpanjang rekor tak terkalahkan Spanyol kala berlaga di kandangnya sendiri.

Kali ini, Stadion Santiago Bernabeu menjadi saksi dominasi Spanyol dalam dunia sepak bola.

(Baca juga: Kualifikasi Piala Dunia 2018 - Inilah Negara-negara dengan Peluang Lolos Paling Besar)

Gelandang tengah Spanyol, Andres Iniesta, turut memuji peran suporter yang hadir di stadion kebanggaan Real Madrid tersebut pada laga tadi.

"Atmosfer yang diciptakan fan sudah luar biasa sejak kami turun dari bus," ujar Iniesta seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

Pengalaman Iniesta sedikit berbeda dengan yang dirasakan oleh rekan setimnya di timnas Spanyol dan Barcelona, Gerard Pique.

Suara di Santiago Bernabeu seolah terbelah untuk bek tengah tersebut.