Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Piala AFF U-18, Unggahan Foto Jumpa Pers Indra Sjafri Diserbu Warganet yang Katakan Hal Ini

By Metta Rahma Melati - Minggu, 3 September 2017 | 20:22 WIB
Pelatih Indra Sjafri saat pimpin latihan timnas U-19 di Lapangan UNY, Yogyakarta untuk persiapan tim nasional U-19 sudah memasuki tahap akhir sebelum berlaga di Piala AFF U-18 di Myanmar, September mendatang. (22/8/2017) (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri baru saja mengunggah foto jumpa pers Grup B di turnamen AFF U-19 tahun 2017 di akun Instagramnya.

Indra Sjafri menuliskan keterangan," Pers Confrence Group B turnamen AFF 2017 di Yangon-Myanmar,4-17 September 2017."

Pelatih asal Sumatera Barat itu beserta 23 pemain Timnas U-19 telah berada di Myanmar untuk mengikuti turnamen Piala AFF U-19.

Timnas U-19 Indonesia berada di Grup B bergabung bersama Brunei Darussalan, Myanmar (tuan rumah), Filipina, dan Vietnam.

Sementara di Grup A berisikan Kamboja, Laos, Malaysia, Singapura, Thailand, dan Timor Leste.

Unggahan tersebut langsung dibanjiri komentar dari warganet yang kebanyakan memberi semangat kepada Indra Sjafri dan timnas U-19.

positiveindonesia Good Luck coach.. kami menunggu kabar baik.

barjo_wahyuhidayat Semangat coach semoga mampu mempersembahkan yang terbaik untuk Indonesia.

fadilsyah_3 Menangin coach, kalo bisa jangan main lawan Myanmar.

mohammadyusuf1571 Semoga Allah berikan kemenangan pada Timnas Indonesia.

rizkizakazaki Semangat coach...mari ulang prestasi.