Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terpopuler Olimpik - Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro Mengundurkan Diri, Pebalap Lain Mengincar Posisi Valentino Rossi, dan Bantahan Marc Marquez

By Ignatius Wijayatmo - Selasa, 5 September 2017 | 07:56 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan (belakang)/Rian Agung Saputro, saat menjalani pertandingan melawan Hendra Setiawan/Tan Boon Heong (Indonesia/Malaysia) pada babak kesatu Malaysia Terbuka di Stadium Perpaduan, Kuching, Rabu (5/4/2017). Ahsan/Rian menang 21-10, 15-21, 21-19. (BADMINTON INDONESIA)

Pebulu tangkis ganda putra, Mohammad Ahsan dan Rian Agung Saputro, memutuskan untuk mengundurkan diri dari ajang Vietnam Open 2017.

Kabar mundurnya Mohammad Ahsan dan Rian Agung Saputro akan BolaSport.com rangkum dalam berita terpopuler olimpik.

Selain berita dari bulu tangkis, juga ada berita tentang Valentino Rossi dan Marc Marquez.


Mohammad Ahsan dan Rian Agung Saputro merayakan kemenangan mereka atas unggulan pertama Li Junhui/Liu Yuchen di babak 32 besar BWF World Championships Glasgow, Skotlandia (24/8/2017).(ALLENGLANDBADMINTON.COM)

Vietnam Open 2017 - Mohammad Ahsan dan Rian Agung Saputro Mundur, Vietnam Open 2017 Alami Perubahan Ini

Akun Twitter resmi Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) mengunggah pernyataan bahwa Mohammad Ashan dan Rian Agung Saputro mundur dari Vietnam Open 2017.

Akibatnya sempat terjadi penundaan penayangan susunan pertandingan pada ajang yang dilaksanakan di kota Ho Chi Minh, Vietnam, tersebut.

Bahkan beberapa jam sebelum pertandingan digelar, susunan pertandingan atau order of play belum kunjung turun.


Mohammad Ahsan (belakang) dan Rian Agung Saputro saat bertading di babak kedua saat mengalahkan ganda putra China, Li Junhui/Liu Yuchen, 19-21 21-18 21-18 pada Rabu (23/8/2017) di Emirates Arena, Glasgow, Skotlandia.(bwfworldchampionships.com)

Vietnam Open 2017 - Satu Unggulan Indonesia Rontok Karena Ganda Putra Ini Mundur

Mundurnya Mohammad Ahsan dan Rian Agung Saputro membuat Indonesia kehilangan unggulan utama di Vietnam Open 2017.

Indonesia tak lagi memiliki ganda putra yang bertengger di unggulan tiga teratas.

Sementara itu, Hendra Aprida Gunawan/Markis Kido dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso menjadi dua ganda putra Indonesia yang masuk ke jajaran pemain unggulan.


Pebalap Movistar Yamaha MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, beraksi pada hari Balapan GP Ceska di Sirkuit Brno, Minggu (6/8/2017).(MOTOGP.COM)

Banyak Pebalap Mengincar Tempatnya, Begini Kata Valentino Rossi

Beralih ke arena balap motor.

Valentino Rossi mengungkapkan bahwa banyak pebalap yang ingin menggantikan ia di tim Yamaha.

Bahkan Jonas Folger dan Johann Zarco secara terbuka mempunyai keinginan untuk menggantikan Valentino Rossi.

Selain mengenai hal tersebut, Rossi juga berbicara tentang masa depannya di tim Yamaha.


Pebalap Repsol Honda dari Spanyol, Marc Marquez, melakukan selebrasi setelah meraih pole position pada GP Austria di Red Bull Racing, Spielberg, Sabtu (12/8/2017).(JURE MAKOVEC/AFP PHOTO)

Begini Bantahan Marc Marquez Atas Tudingan Menyindir Valentino Rossi

Pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, mendapat serangan dari warganet terkait foto unggahan di Instagram yang dianggap menyindir Valentino Rossi.

(Baca Juga: Marc Marquez Diserang Warganet Karena Unggah Foto Ini, Kok Bisa? )

Marc Marquez kemudian membantah tudingan itu melalui sebuah tulisan di akun Twitter resmi.

"Sebagai seorang atlet dan manusia, saya tidak pernah berharap menjadi musuh siapapun. Saya berharap Valentino Rossi pulih secepat mungkin," tulis Marc Marquez di @marcmarquez93.


Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, berpose di podium setelah finis ketiga pada balapan GP Inggris yang berlangsung di Sirkuit Silverstone, Minggu (27/8/2017).(OLI SCARFF/AFP PHOTO)

Meski Buat Dirinya Cedera, Ini Alasan Valentino Rossi Menganggap Pentingnya Latihan di Luar Lintasan MotoGP

Valentino Rossi mendapat cedera kaki pada saat latihan motor menggunakan motocross di Italia.

Akan tetapi beberapa waktu sebelumnya, Valentino Rossi pernah menjelaskan pentingnya latihan balapan di luar lintasan MotoGP meski mampu membuatnya cedera.

"Tentu saya berbeda dengan saya yang 20 tahun yang lalu,"

"Pertama, fisik saya, karena sekarang kondisinya lebih sulit, saya harus lebih banyak berlatih," kata Rossi dikutip BolaSport.com dari MotoGP.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P