Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seusai membantu tim nasional Spanyol mengalahkan Italia 3-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2018 (2/9/2017), Isco memang menjadi perbincangan hangat para penikmat sepak bola.
Torehan dua gol beserta penampilan agresifnya sepanjang laga membuat gelandang serang Real Madrid tersebut banjir pujian hingga sekarang.
Berkat penampilan gemilangnya tersebut, Isco pun membawa pulang predikat Man of the Match.
Kemampuan pria bernama lengkap Francisco Roman Alarcon Suarez tersebut dalam menggiring bola membuat banyak orang berpikir bahwa Spanyol telah mendapat Andres Iniesta yang baru.
Isco juga patut berbangga karena kali ini ia lebih unggul dari Iniesta.
BACA JUGA: Kiper Nomor Satu Timnas Spanyol Coba Ramal Masa Depan Isco
Menurut statistik yang dihimpun Opta, persentase dribel sukses Isco bersama timnas Spanyol untuk Kualifikasi Piala Dunia 2018 mencapai 65 persen.
Dari 20 dribel yang dilakukan Isco pada ajang tersebut, sebanyak 13 di antaranya berakhir sukses.
Jumlah tersebut menjadi yang paling banyak dibandingkan dengan catatan para pemain lain Spanyol.
Catatan tersebut tergolong fantastis mengingat Isco tak diturunkan di semua laga timnas Spanyol pada Kualifikasi Piala Dunia 2018.