Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akhir pekan ini MotoGP akan menggelar balapan seri ke-13 di Sirkuit Misano, San Marino.
San Marino merupakan salah satu negara yang terletak di semenanjung Italia.
Meski wilayahnya berada di tengah-tengah Italia tetapi San Marino merupakan salah satu negara republik tertua di dunia.
Kedekatan wilayah dan hubungan kedua negara membuat Sirkuit Misano dianggap sebagai sirkuit tanah air kedua oleh para pebalap MotoGP yang berasal dari Italia.
Sebagai salah satu pebalap dari negeri yang terkenal dengan Menara Pisa, Andrea Dovizioso tentu tidak akan melewatkan kesempatan untuk menjuarai GP San Marino sekaligus memperbesar peluangnya untuk meraih gelar juara MotoGP pertamanya.
Modal empat kemenangan di seri sebelumnya tentu saja akan menjadi modal besar untuk memenangi balap tanah Italia.
Meski Dovi belum pernah menang di seri San Marino pada kelas MotoGP, namun ia mencatatkan statistik positif di atas lintasan sirkuit Misano.
Pada lima musim terakhir, Dovizioso tidak pernah turun posisi pada saat finis pada seri perlombaan di San Marino.
Posisi terbaik yang ia peroleh pada lima musim terakhir MotoGP San Marino adalah finis di nomor empat pada musim 2012 dan 2014.