Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

US Open 2017 - Venus Wiliams Melaju ke Semifinal Setelah Menghentikan Langkah Petra Kvitova

By Delia Mustikasari - Rabu, 6 September 2017 | 14:36 WIB
Petenis Amerika Serikat (AS), Venus Williams, melakukan selebrasi setelah mengalahkan wakil Rusia, Anastasia Pavlyuchenkova, pada babak perempat final turnamen Australia Terbuka di Melbourne Park, Melbourne, Selasa (24/1/2017). Venus menang 6-4, 7-6(3). (SAEED KHAN/AFP PHOTO)

Venus Williams berhasil melaju ke semifinal Grand Slam ke-23 setelah mengalahkan Petra Kvitova pada hari Rabu (6/9/2017).

Williams mengalahkan Kvitova dengan 6-3, 3-6, 7-6(2) pada babak perempat final yang berlangsung Rabu (6/9/2017).

Bagi petenis Amerika itu, semifinal adalah yang ke-23 dalam keikutsertaannya dalam turnamen Grand Slam.

Lolos ke babak semifinal juga mengantar petenis berusia 37 tahun ini kembali masuk ke jajaran lima besar dunia.

"Saya sangat beruntung bisa memenangi pertandingan ini," kata Williams seperti dilansir BBC.

Kali terakhir, Williams berada di peringkat kelima dunia pada 1 Januari 2011.

Baca Juga:

"Saya akan senang bisa masuk peringkat empat besar dunia. Sekarang saya menembus peringkat kelima lagi. Itu akan sangat besar," ucap Williams.

Petenis Republik Ceska, Kvitova, mengakhiri perjalanan pada semifinal untuk kali pertama sejak 2010.

Petenis 27 tahun ini sebelumnya absen selama enam bulan setelah mendapat serangan pisau dari orang tak dikenal di kediamannya, Desember 2016.

Akibat insiden tersebut, tangan kiri Kvitova yang merupakan pegangan raketnya, mengalami cedera serius dan harus dioperasi.

Pekan lalu, petenis 27 tahun ini bahkan mengakui bahwa tangan kirinya belum kembali normal.

"Semua yang dia alami sangat luar biasa. Senang melihat dia kembali dan bermain,"

"Saya sangat senang melihatnya bermain bagus. Semoga kami bisa memiliki lebih banyak pertandingan seperti itu," ucap Williams.

Pada babak semifinal, Williams akan bertemu rekan senegara, Sloane Stephens.

Stephens mengamankan tempat lebih dulu ke babak empat besar setelah menyingkirkan Anastasija Sevastova (Latvia) 6-3, 3-6, 7-6(4).

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P