Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada Kamis (7/9/2017), Timnas U-19 Indonesia kontra dengan Filipina hingga tagar Garuda Nusantara Juara menjadi trending topik di twitter.
Tidak hanya permainan timnas U-19 Indonesia yang menjadi perhatian, tapi komentator Valentino Simanjuntak juga ramai diperbincangkan netizen.
Valentino Simanjuntak kerap kali mengeluarkan kata yang membuat tertawa si pendengar hingga mengocok perut.
Salah satu istilah kata yang dilontarkan Valentino Simanjuntak hingga membuat netizen merasa terhibur adalah saat Feby berhasil mencetak gol keenam.
(Baca Juga: Klasemen Sementara Piala AFF U-18, Indonesia Geser Vietnam yang Hanya Bertahan Satu Jam di Puncak Klasemen Grup B)
Valentino Simanjuntak secara spontan menyebutnya tendangan tanpa amnesty.
Netizen pun akhirnya berkomentar macam-macam tentang tendangan tanpa amnesty tersebut.
Feby, Feby, Feby,,, tendangan tanpa Amnesty, GOOOL, JEBREEETTR!
— #TimnasDay (@Timnas_Day) September 7, 2017
Skor Indonesia 6-0 Filipina.
GILAAAA! #TimnasDay #GarudaNusantaraJuara
GOLGOLGOL aksi perayaan tanpa ekspresiiii tanpa amnesti, goll setengah lusinn #GarudaNusantaraJuara #AFFU18
— Amiiinnn (@Amiiin96) September 7, 2017
Tendangan tanpa amnesty pajak :D #GarudaNusantaraJuara
— #DwigitalDiary (@DaisetsuJoshuyo) September 7, 2017
"..Menyudahi tendangan tanpa amnesty.." kata komentatornya..wkwkwk gw pikir pajak doang yg pake amnesty.. #GarudaNusantaraJuara #AFFCupU18
— Moezaki Irkham (@moezaist) September 7, 2017
Keras terarah tanpa amnesti... gol ke 6 #GarudaNusantaraJuara #AFFU18 #Istilah @radotvalent #TimJebreet
— Hifzian (@Hifzian_EwEr) September 7, 2017
Komentar Valentino Simanjuntak memang menjadi hiburan saat laga Indonesia kontra Malaysia, bahkan netizen ada yang mengaku cuma ingin mendengar komentator saja.
"#GarudaNusantaraJuara gua ga suka bola, nonton ini cuma mau dengerin komentatornya ajah ngomong haha," cuitan akun @Gitanovianty46