Ini Persamaan Tunggal Putri dan Putra Indonesia pada Vietnam Terbuka 2017

By Any Hidayati - Sabtu, 9 September 2017 | 18:02 WIB
Dinar Dyah Ayustine, pebulu tangkis tunggal putri pelatnas yang akan turundi Indonesia Terbuka 2017. (MUHAMMAD BAGAS/BOLA)

Tunggal putri Indonesia mengikuti pencapaian tunggal putra pada semifinal Vietnam Terbuka 2017.

Tunggal putra Indonesia terakhir yang mampu melaju hingga babak perempatfinal adalah Shesar Hiren Rustavito. Shesar kalah dari wakil Thailand, Khosit Phetpradab, Jumat (8/9/2017).

Indonesia yang menurunkan dua wakil pada sektor tunggal putri tak mampu menempatkan satu wakil pun pada partai puncak, Minggu (10/9/2017).


Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Hanna Ramadini, bereaksi pada partai ketiga SEA Games 2017 yang berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil, Malaysia, Rabu (23/8/2017).(BADMINTON INDONESIA)

Hanna Ramadini yang bertemu wakil Vietnam, Trang Vu Thi, kalah dua gim langsung, dengan skor 18-21, 17-21.

Nasib serupa juga dialami Dinar Dyah Ayustine yang bertemu unggulan pertama asal Jepang, Sayaka Takahashi.

Dinar kalah 21-12 dan 21-17 dalam waktu 30 menit.

Hasil ini membuat Indonesia tak ada satu pun tunggal putri yang melaju ke partai final Vietnam Open 2017.

Wakil Indonesia yang dipastikan lolos ke partai puncak adalah nomor ganda campuran dan ganda putri.

Indonesia memastikan satu gelar Vietnam Terbuka 2017 setelah sektor ganda campuran tercipta final sesama Indonesia pada Minggu (10/9/2017).