Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut Liga Champions Tak Jadi Masalah bagi Romelu Lukaku

By Kautsar Restu Yuda - Senin, 11 September 2017 | 14:11 WIB
Striker Manchester United, Romelu Lukaku, merayakan gol yang dia cetak ke gawang West Ham United dalam laga Liga Inggris di Stadion Old Trafford, Manchester, pada 13 Agustus 2017. (OLI SCARFF/AFP)

Manchester United akan berhadapan dengan Basel pada laga perdana Setan Merah di Liga Champions, Rabu (13/9/2017) dini hari WIB.

Laga tersebut menjadi debut penyerang andalan Setan Merah, Romelu Lukaku.

Lukaku sejauh ini sudah mencetak empat gol dalam empat laga Liga Inggris musim ini.

Gelandang United Ander Herrera, berharap Lukaku bakal melanjutkan produktifitasnya di kompetisi antarklub Eropa tersebut.

(Baca Juga: Pelatih Tottenham Bantah Isu Seputar Bek Incaran Chelsea)

"Musim lalu kami memenangkan tiga gelar karena memiliki salah satu pencetak gol terbanyak seperti Zlatan Ibrahimovic," kata Herrera yang dikutip BolaSport.com dari ESPN FC.

"Jika ingin memenangkan gelar, Anda memerlukan pemain seperti dia dan Romelu yang akan melakukan hal-hal fantastis untuk kami."

Namun, pemain asal Spanyol itu menegaskan bahwa tugas untuk mencetak gol bukan tanggung jawab Lukaku seorang.

(Baca Juga: Manchester City Vs Liverpool - Kekalahan Perdana dan Hari Terburuk Juergen Klopp Bersama The Reds)

"Paul Pogba ada untuk mencetak gol, Marcus Rashford akan mencetak skor, Anthony Martial mencetak gol, dan Juan Mata akan mencetak gol karena ada dalam DNA-nya," ujar Herrera.