Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Balapan seri ke-13 MotoGP di Sirkuit Misano (10/9/2017) mendapat kunjungan dari tamu spesial yang berasal dari negeri Pisa.
Legenda hidup tim sepakbola AS Roma, Fransesco Totti, tampak mengunjungi paddock tim satelit Ducati yaitu OCTO Pramac Racing.
Melalui unggahanya lewat akun twitternya tersebut, Totti juga memberi semangat untuk pebalap tim Ducati lengkap dengan fotonya bersama Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo.
Con un po' di amici nel box Ducati! Forza ragazzi e in bocca al lupo per la gara! #MotoGP #SanMarinoGP #MisanoGP pic.twitter.com/EupWngIC0s
— Francesco Totti (@Totti) September 10, 2017
"Ayo kawan, semangat dan sukses untuk kompetisinya," tulis Totti.
Selain ingin bertemu dengan Ducati ternyata Francesco Totti juga mencari kehadiran pebalap Italia lainnya Valentino Rossi.
Sayang absennya Valentino Rossi membuat pertemuan kedua sahabat tersebut urung dilakukan.
"Saya meminta maaf karena tidak bertemu dengan Valentino Rossi," kata Totti seperti dilansir BolaSports.com dari La Gazetta Dello Sport.
Francesco Totti pun masih mengingat helm spesial yang dikenakan Rossi pada balapan GP Italia dan mengatakan jika dirinya ingin membalas penghormatan dari Valentino Rossi.
"Saya juga harus memberinya helm seperti di Mugello," kata Francesco Totti.
Totti dan Rossi diketahui memiliki hubungan pertemanan yang baik.