Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Yolla Yuliana Unggah Quotes Romantis, Netizen : Ya Allah Cobaan Apa Lagi Ini

By Ananda Lathifah Rozalina - Selasa, 12 September 2017 | 19:15 WIB
Pebola voli putri nasional, Yolla Yuliana, berpose di Padepokan Voli Sentul. Bogor, Jawa Barat, Rabu (5/7/2017). (RODERICK ADRIAN MOZES/KOMPAS.COM)

Kabar Bahagia datang dari pevoli cantik Yolla Yuliana yang baru saja melangsungkan pertunangan dengan sang kekasih.

Atlet voli  yang pernah membawa timnas Indonesia meraih medali perunggu pada Sea Games 2013 dan 2015 ini sudah terkenal akan kecantikannya.

Cantik dan sporty menjadikan Yolla Yuliana salah satu kriteria atlet idola para laki-laki.

Namun, tampaknya para laki-laki harus siap patah hati.

Dara cantik ini telah resmi bertunangan dengan sang kekasih pada, Minggu (10/9/2017).

Seusai acara pertunangan, Yolla YUliana pun mengunggah sebuah kalimat romantis yang menceritakan kisahnya dengan sang kekasih.

"Bertemu denganmu adalah sebuah takdir, menjadi temanmu adalah sebuah pilihan, tapi jatuh cinta denganmu adalah sesuatu yang berada di luar kendali saya," tulis mantan bintang Jakarta Elektrik PLN ini.

Unggahan Yolla Yuliana ini pun menuai respon dari para netizen yang patah hati.

"Belum selesai Raisa, sekarang teh @yollayuliana15, cobaan apa ini ya allah eta terangkanlah," tulis akun @bagus_tektona.

"Patah hati nasional lagi ini mah," tulis akun @abra_rasyid.

"Kemarin Raisa, dan sekarang Yolla, Ya Allah cobaan apa lagi ini," tulis akun @mreza_yp.

"Patah hati jilid III," tulis akun @nuraisyah1997_.

(Baca juga : Sebar Kabar Bahagia, Pevoli Cantik Yola Yuliana Sukses Bikin Hati Cowok-cowok Hancur Berkeping-keping)

Yolla Yuliana merupakan mantan pevoli asal Bandung, Jawa Barat yang memiliki banyak penggemar.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P