Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Calon Lawan Pertama Timnas U-16

By Alvino Hanafi - Rabu, 13 September 2017 | 08:03 WIB
Skuat Timnas U-16 Indonesia (PSSI.ORG)

Timnas U-16 Indonesia akan menjalani laga perdananya kontra tim nasional Kepulauan Mariana Utara U-16.

Sama seperti ketika timnas senior berhadapan dengan Fiji, beberapa anggota timnas U-16 pun mengaku buta akan kekuatan anggota federasi sepak bola Asia Timur itu.

"Ketiga lawan lainnya (Thailand Laos, Timor Leste) saya sudah bisa meraba-raba. Tapi yang satu ini (tim nasional Kepulauan Mariana Utara) saya buta dan sulit mencari data tentang tim nasionalnya," kata Fakhri, pelatih kelala timnas Indonesia U-16

"Saya pun tidak tahu ras dari warga negara di sana apa," ucapnya.

Akan tetapi Fakhri tidak akan anggap remeh negara persemakmuran milik Amerika Serikat itu.

Bagi Fakhri, tim berjuluk Blue Ayuyus itu bisa saja merepotkan Hamsa Lestaluhu dkk.

"Saya tekankan pada anak-anak jangan anggap lawan hari ini seperti hari kemarin. Thailand yang mengalahkan kita kemarin, bisa saja kita kalahkan nanti," ucapnya.

"Begitu juga Mariana, di atas kertas Mariana memang selalu jadi lumbung gol di laga sebelum-sebelumnya namun saya tidak mau lihat itu, bisa saja mereka sudah lebih baik," jelas Fakhri.

Fakhri pun mencanangkan anak-anaknya agar tampil agressif dalam menyerang.

Ini karena peraturan selisih gol yang diberlakukan pada babak grup kualifikasi Piala AFC U-16.

"Jelas kita targetkan akan cetak banyak gol ke gawang Mariana. Ini karena aturan selisih gol yang diberlakukan," tuturnya. 

"Selain itu banyaknya jumlah gol juga akan berpengaruh pada runner up terbaik, apabila kita harus lolos lewat cara itu," ungkap Fakhri.

Garuda Asia akan menjalankan laga melawan timnas Kepulauan Mariana Utara pada Sabtu, 16 September 2017 pukul 19.30 WIB.