Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terpopuler Olimpik - Hasil Pertandingan Hari Pertama Korea Open 2017 hingga Perasaan Pengganti Valentino Rossi

By Susi Lestari - Rabu, 13 September 2017 | 07:24 WIB
Valentino Rossi memamerkan helm spesialnya di MotoGP San Marino 2012 (MOTOGP.COM)

Hari pertama Korea Open 2017 telah usai digelar di Seoul, Korea Selatan, Selasa (12/9/2017).

Indonesia menurunkan 7 wakil untuk bermain di hari pertama Korea Terbuka 2017.

Tujuh wakil tersebut terdiri atas 1 tunggal putra, 3 tunggal putri, dan 3 ganda campuran.

Tidak hanya dari ajang Korea Open 2017 yang menyita perhatian.

Berita Michael van der Mark yang menggantikan Valentino Rossi di MotoGP GP Aragon 2017 juga layak disimak.

Berikut adalah 5 berita terpopuler kanal Olimpik BolaSport.com pada Selasa (12/9/2017).

1. Korea Open 2017 - Hasil Lengkap Pertandingan Korea Terbuka 2017 pada Selasa, 12 September 2017

Dari enam wakil Indonesia yang bertanding di babak kualifikasi, Indonesia harus kehilangan 4 wakil, yakni Sony Dwi Kuncoro, Rusydina Antardayu Riodingin, Lyanny Alessandra Mainaky, dan Ronald Alexander/Annisa Saufika.

Hanya Gregoria Mariska Tunjung dan Rusydina Antardayu Riodingin yang berpasangan dengan atlet Malaysia, Mohamad Arif Abdul Latif, yang melaju ke babak utama Korea Terbuka 2017.

2. Korea Open 2017 - UPDATE! Jadwal Tayang Korea Terbuka 2017 di Kompas TV

Turnamen Korea Open 2017 akan disiarkan secara langsung oleh Kompas TV.

Berikut adalah jadwal tayang Korea Terbuka 2017 oleh Kompas TV.

Jumat (15/9/2017) pukul 11.00-16.00 WIB

Sabtu (16/9/2017) pukul 09.00-13.00 WIB

Minggu (17/9/2017) pukul 09.00-13.00 WIB

3. Begini Perasaan Michael van der Mark Setelah Terpilih Menggantikan Valentino Rossi

Michael van der Mark merasa sangat senang setelah ditunjuk secara resmi oleh Yamaha untuk menggantikan Valentino Rossi

"Saya merasa senang mendapat kesempatan untuk mengendarai motor Yamaha YZF-M1 yang merupakan motor terbaik MotoGP di dunia," kata Mark.

4. Gara-gara LeBron James, Mike Tyson Harus Menonton Pertandingan Mayweather Vs McGregor Melalui Layar TV di Atas Ring

Mantan petinju fenomenal, Mike Tyson, terlihat menonton secara langsung pertandingan Floyd Mayweather Jr. vs Conor McGregor di Las Vegas, Amerika Serikat, Sabtu (26/8/2017).

Meski begitu, Mike Tyson menceritakan jika dirinya kesulitan melihat jalannya pertandingan saat itu karena pandangannya terhalangi oleh pemain basket ternama, LeBron James yang duduk di depannya.

5. 5 Olahraga yang Bisa Dicoba Conor McGregor Jika Pensiun dari UFC, Nomor 3 di Luar Dugaan

Pertandingan tinju melawan Mayweather membuktikan McGregor memiliki kecepatan yang luar biasa untuk menyesuaikan diri terhadap olahraga baru.

Dilansir BolaSport.com dari Fox Sports Asia, kecepatan beradaptasi tersebut menjadi alasan bagi pria Irlandia tersebut untuk bisa merambah cabang olahraga lain.

Ada lima cabang olahraga yang bisa dicoba McGregor, yakni gulat, rugby, Formula 1, tenis, dan golf.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P