Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-18 2017 - Menilik Tim yang Paling Produktif di Fase Grup

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Rabu, 13 September 2017 | 23:16 WIB
Penyerang timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana (10) melepaskan sepakan keras ke gawang timnas U-19 Brunei, yang dijaga kiper Muhd Amirul Hakim PG Zulkarnain setelah melewati bek Rahimin Abdul Ghani (kanan) pada laga pamungkas Grup B Piala AFF U-18 2017 di Stadion Thuwunna, Yangon, (Myanmar Football Federation )

 Hujan gol terjadi di fase grup Piala AFF U-18 2017 yang diadakan di Yangon, Myanmar sejak tanggal 4 September 2017.

 Terbukti dengan terciptanya 111 gol dari 11 tim.

Lalu siapa yang menjadi tim yang paling banyak mencetak gol?

Tim yang paling produktif di fase grup Piala AFF U-18 kali ini adalah timnas Indonesia.

(Baca Juga: Momen Tak Terlupakan Timnas U-19 Indonesia Saat Berjumpa Thailand di Piala AFF U-19 2013)

Indonesia mencatatkan 19 gol dengan kebobolan 4 gol dari 4 laga mereka.

19 gol tersebut dicetak oleh Egy Maulana (6 gol), Rafly Mursalim (4 gol), Feby Eka (3 gol), Witan Sulaeman, dan Muhammad Iqbal masing-masing mencetak 2 gol.

Di bawah Indonesia, ada Vietnam dan Myanmar yang mencetak 17 gol dari 4 pertandingan mereka masing-masing.

Sementara itu calon lawan Indonesia yakni Thailand hanya mencetak 9 gol dan kebobolan 2 gol dari 5 pertandingan.

Lalu siapa tim yang menjadi lumbung gol?