Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menjadi seorang kiper tentu saja membutuhkan pengelihatan yang sempurna untuk menghadang tendangan-tendangan lawan.
Kiper Arema FC dan Timnas Indonesia, Kurnia Meiga baru-baru ini dikabarkan mengalami gangguan pengelihatan yang membuatnya absen selama 2 minggu dari Liga 1.
Awalnya manajemen mengungkapkan gejala sakit tifus sebagai alasan absennya kiper berusia 27 tahun itu.
Tetapi beberapa waktu kemudian Manajer Arema, Rudy Widodo sempat mengatakan bahwa Kurnia Meiga mengalami gangguan pengelihatan.
Namun, 2 minggu berlalu, kabar pasti mengenai kiper Singo Edan ini belum juga didapatkan.
(Baca Juga: Sakit 2 Minggu, Kiper Arema Kurnia Meiga Dikabarkan Buta Karena Diguna-guna?)
Bungkamnya pihak keluarga dan dokter yang merawat Kurnia Meiga mengenai kondisi sang kiper mebuat rumor yang beredar di sosial media semakin panas.
Bahkan yang mencengangkan, santer berhembus kabar bahwa Kurnia Meiga mengalami kebutaan karena serangan metafisika alias diguna-guna.
Hingga kini belum ada konfirmasi resmi mengenai kabar Kurnia Meiga.
Yang pasti adalah gangguan pengelihatan tidak hanya dialami oleh Kurnia Meiga, kiper sekelas David De Gea pernah mengalami hal serupa tetapi tentunya bukan karena guna-guna.