Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-19 Indonesia sukses menutup babak pertama kontra Myanmar di perebutan tempat ketiga dengan meyakinkan.
Anak asuh Indra Sjafri berhasil membuat tiga gol tanpa balas ke gawang Myanmar yang dijaga Htet Wai Yan Soe.
Tiga gol Garuda Nusantara diceploskan melalui kaki M Rafli (14), Witan Sulaiman (27), dan sundulan Egy Maulana Vikri (35).
Sepanjang laga babak pertama, Timnas U-19 Indonesia memang tampak begitu percaya diri dengan berhasil menciptakan tujuh peluang.
BolaSport.com telah merangkum beberapa fakta lain yang terjadi di babak pertama.
Berikut faktanya:
1. Indra Sjafri menurunkan tiga pemain anyar yang sebelumnya belum pernah dipasang di starting line up. Ketiga pemain tersebut adalah Julyanno, Samuel, dan Irsan Lestaluhu.
2. Egy Maulana Vikri menggantikan perang Rachmat Irianto sebagai kapten tim.
3. Egy Maulana Vikri mencetak gol ketujuh di laga ini. Berkat gol tersebut, Egy lantas menjadi top scorer sementara di Piala AFF kali ini bersama penyerang Myanmar, Win Naing Tun.
(Baca Juga: Indonesia Vs Myanmar - Babak Pertama Milik Skuat Garuda Nusantara)