Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalahkan Nozomi Okuhara di Final Korea Open 2017, Pusarla V Sindhu buat Sejarah Bagi India

By Susi Lestari - Senin, 18 September 2017 | 09:25 WIB
PV Sindhu usai melakukan rally panjang. (Bwfworldchampionships.com)

Pusarla V. Sindhu menciptakan sejarah bagi dunia bulu tangkis India setelah berhasil menjadi juara tunggal putri Korea Terbuka 2017.

Sindhu ternyata menjadi pebulu tangkis tunggal putri India pertama yang berhasil memenangkan turnamen Superseries yang digelar di Korea tersebut.

Gelar yang diraih pebulu tangkis berusia 22 tahun itu didapat setelah pertandingan final selama 1 jam 23 menit melawan Nozomi Okuhara dari Jepang pada Minggu (17/9/2017).

Sebelumnya, duo elit tunggal putri dunia itu telah bertemu di pertandingan terpanjang di final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 Agustu lalu.

Kala itu, Okuhara berhasil tampil sebagai juara dunia setelah pertandingan selama 1 jam 50 menit.

Seperti mengulang final kejuaraan dunia, di final Korea Open 2017 pertandingan antara Sindhu melawan Nozomi juga berlangsung lama.

(Baca Juga: Juarai Korea Open 2017, Praveen Jordan/Debby Susanto Bisa Salip Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir)

Bagi Sindhu kemenangan di Korea Open 2017 merupakan ajang balas dendam kepada Nozomi.

Sementara itu, gelar Korea Terbuka merupakan gelar ketiga untuk Sindhu sepanjang tahun 2017.

Dua gelar yang dimiliki Sindhu di tahun 2017 sebelumnya adalah juara Syed Modi International 2017 dan India Open 2017.