Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Sutan Zico, Pemain Ini yang Sukses Jadi Hantu Pertahanan Timor Leste

By Ramaditya Domas Hariputro - Senin, 18 September 2017 | 21:39 WIB
Adu cepat penyerang timnas U-16 Indonesia, Amanar Abdillah (7) dengan bek timnas U-16 Timor Leste, Jordao da Silva pada laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2018 di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand, Senin (18/9/2017) sore. (The-AFC.com)

Gemilangnya performa timnas U-16 Indonesia kala mengalahkan Timor Leste pada laga kedua Grup G Kualifikasi Piala Asia U-16 2018 tak lepas dari peran pemain skuat Garuda Asia dari sektor kanan.  

Ya, winger sisi kanan Garuda Asia yang diisi oleh Amanar Abdillah menjadi kekuatan tersendiri yang dimiliki skuat arahan Fakhri Husaini.

Menghadapi timnas U-19 Timor Leste di Stadion Rajamangala, Bangkok, Amanar Abdillah tampil begitu meyakinkan dengan beberapa akselerasi yang ditampakkan.

Tercatat di babak kedua, dia sudah melakukan penetrasi ke pertahanan Timor Leste melalui sisi kanan sebanyak tujuh kali.

Tak hanya itu, beberapa umpan tariknya yang memanjakan striker timnas U-16 Indonesia, Sutan Diego Armando Zico, sukses membuat kiper Timor Leste, Junildo Manuel Pereira, kelabakan.

Tak pelak, melihat agresivitasnya, beberapa pelanggaran kerap dilancarkan oleh pemain Timor Leste demi menghentikan laju Amanar.

Amanar Abdillah sejatinya merupakan pemain asal Aceh yang dipanggil Fakhri Husaini saat mengikuti seleksi tim Liga Pelajar Indonesia U-14 pada Februari 2017. 

Kala itu, seleksi dilakukan oleh Fakhri di Subang, Jawa Barat.

Sejauh ini, bersama skuat Garuda Asia, Amanar Abdillah telah menyumbangkan satu gol yang dibuatnya kala melawan Kepulauan Mariana Utara, Sabtu (16/9/2017).

Pada pertandingan itu, Indonesia menang telak 18-0.