Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Aragon 2017 - Terancam Gagal Debut, Michael van der Mark Tetap Akan Dukung Valentino Rossi

By Samsul Ngarifin - Kamis, 21 September 2017 | 06:14 WIB
Pebalap Pata Yamaha Official WorldSBK Team, Michael Van der Mark (WORLDSBK.COM)

Michael van der Mark tetap akan mendukung Valentino Rossi walaupun harus batal beraksi di MotoGP Aragon, Minggu (24/9/2017).

Sebelumnya, Michael van der Mark ditunjuk oleh tim Movistar Yamaha sebagai pengganti Valentino Rossi.

Pebalap Superbike ini direncanakan akan tampil di GP Aragon akhir pekan nanti.

Namun rencana tersebut terancam gagal setelah Valentino Rossi memutuskan akan mencoba turun di sesi latihan bebas GP Aragon.

"Saya belum pasti akan mengendarai YZR-M1 akhir pekan nanti, tapi saya masih tetap menantikan momen tersebut," kata Michael van der Mark dikutip BolaSport.com dari situs tim Yamaha Racing.

(Baca juga: Jadwal Lengkap MotoGP Aragon 2017 - Duel Marc Marquez dan Andrea Dovizioso Berlanjut di Spanyol)

Seperti diketahui, Valentino Rossi sebelumnya disarankan oleh dokter untuk menepi dari dunia balap selama 40 hari akibat cedera patah kaki yang dialaminya.

Michael van der Mark mengaku akan memberikan dukungan kepada Valentino Rossi jika pebalap asal Italia tersebut akhirnya akan turun di GP Aragon.

"Meskipun saya ingin tampil di MotoGP Aragon, tapi saya juga mendukung Valentino Rossi untuk kembali."

"Jika pada akhirnya saya tidak jadi debut di MotoGP, saya tetap senang karena bisa melihat aksi Valentino Rossi secara langsung saat melakukan comeback," ujar pebalap asal Belanda tersebut.