Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indonesia semakin berjaya pada gelaran olahraga multi-event penyandang disabilitas se-Asia Tenggara, ASEAN Paragames 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia.
Perolehan medali kontingen Indonesia meningkat tajam pada hari ke-4 ASEAN Para Games 2017, Rabu (20/9/2017).
Jika pada hari ke-3, Selasa (19/9/2017), Indonesia baru mengantongi 37 medali emas, jumlah tersebut naik lebih dari 100 persen pada hari ke-4.
Pada klasemen sementara perolehan medali ASEAN Para Games 2017, Indonesia kukuh di posisi teratas dengan 70 medali emas, 46 perak, dan 28 perunggu.
Cabang olahraga penyumbang medali emas terbanyak adalah atletik.
Dari 29 medali yang diperebutkan di cabang olahraga atletik pada Rabu (20/9/2017), kontingen Indonesia menyabet 11 medali emas.
Akuatik dan catur menyumbang masing-masing 7 medali emas.
Lima medali emas disumbangkan oleh tenis meja.