Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borussia Dortmund Vs Real Madrid - Tahukah Anda? Ternyata Pernah Ada Keterkaitan Pemain dan Pelatih di Dua Klub Ini

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Selasa, 26 September 2017 | 14:50 WIB
Aksi selebrasi gelandang Borussia Dortmund, Nuri Sahin (kanan), bersama Robert Lewandowski usai merayakan gol ke gawang FC Koeln dalam duel Bundesliga, 15 Oktober 2010. (PATRIK STOLLARZ / AFP)

Borussia Dortmund akan kedatangan lawan kuat, Real Madrid, pada matchday kedua Liga Champions 2017-2018, Rabu (27/9/2017) dini hari WIB.

Pada laga yang rencananya dilangsungkan di Stadion Signal Iduna Park pukul 01.45 WIB tersebut, akan ada beberapa reuni yang terjadi di antara para pemain dan pelatih.

Berikut ini daftar hubungan-hubungan yang terjadi antara pemain dan pelatih Borussia Dortmund dan Real Madrid yang pernah terjadi:

Zinedine Zidane menjadi bagian dari tim Juventus yang kalah 1-3 dari Dortmund pada laga final Liga Champions 1996-1997.

Nuri Sahin sempat memperkuat Madrid pada 2011-2012, ia tampil 12 kali

Polandia yang diperkuat Lukasz Piszczek kalah oleh Portugal yang diperkuat Cristiano Ronaldo pada laga perempat final Piala Eropa 2016.

Andre Schurrle dan Toni Kroos masing-masing mencetak satu gol kala Jerman menang besar 7-1 atas Brasil yang diperkuat Marcelo pada semi-final Piala Dunia 2014.

Toni Kroos bermain 17 kali melawan Dortmund saat ia membela Bayer Leverkusen dan Bayern Muenchen, ia mencetak satu gol. Dari laga tersebut Kroos menang lima kali imbang tiga kali dan sembilan kali mengalami kekalahan.

Satu-satunya penampilan Marc Bartra melawan Real Madrid saat ia membela Barcelona adlah ketika kalah 1-2 pada laga Piala Super Eropa 2014.

Mario Gotze masuk dalam skuat Bayern yang mengalahkan Madrid pada semi-final Liga Champions 2013-2014.