Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

CSKA Moskva Vs Manchester United - Jose Mourinho Enggan Komentari Lawan, Mengapa?

By Kautsar Restu Yuda - Selasa, 26 September 2017 | 20:35 WIB
Reaksi manajer Manchester United, Jose Mourinho, dalam laga Liga Inggris kontra Southampton di Stadion St. Mary's, Southampton, pada 23 September 2017. (GLYN KIRK/AFP)

Manajer Manchester United, Jose Mourinho, enggan mengomentari lawannya, CSKA Moskva.

Manchester United akan melawan CSKA Moskva pada matchday kedua di VEB Arena, Kamis (28/9/2017) dini hari WIB.

Pada konferensi pers menjelang laga tersebut, Mourinho secara mengejutkan enggan mengomentari sang tuan rumah.

"Saya tidak suka berbicara tentang lawan," ujarnya dikutip BolaSport.com dari akun Twitter resmi klub.

(Baca Juga: Juergen Klopp: Saya Bisa Menulis Buku tentang Taktik Pertahanan)

"Karena jika berbicara hal baik (tentang lawan), saya memotivasi mereka. Jika berbicara buruk, saya memotivasi mereka," kata Mourinho.

Namun, pelatih asal Portugal itu justru mengingkari pernyataannya.

Mourinho justru memuji CSKA Moskva.

(Baca Juga: Cesc Fabregas: Diego Costa Selalu Ada di Hati)

"Saya pikir itu tim terbaik CSKA yang akan saya hadapi," ucapnya.

Saat ini, kedua tim memiliki poin yang sama usai mengalahkan masing-masing lawan pada matchday pertama.

United mengalahkan Basel 3-0, sementara CSKA Moskva mengalahkan Benfica 2-1.

(Baca Juga: Juventus Tawari Bek Ini Kontrak Baru untuk Halangi Godaan Chelsea)

Tim yang memenangi laga nanti akan memuncaki klasemen grup A.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P