Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Egy Maulana Vikri Sebut Tempat Ini Sebagai Cikal Bakal Bakatnya Sekarang

By Akhir Mala - Selasa, 26 September 2017 | 22:16 WIB
Penyerang timnas U-19 Indonesia, Egy Maulana Vikri diapit dua pemain timnas U-19 Vietnam pada laga ketiga Grup B Piala AFF U-18 2017 di Stadion Thuwunna, Yangon, Senin (11/9/2017). (Myanmar Football Federation)

Egy Maulana Vikri digadang-gadang sebagai bintang yang akan menjadi andalan timnas senior Indonesia.

Hal itu dikarenakan permainan Egy Maulana Vikri sudah cukup bagus bersama timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-18.

Egy Maulana Vikri juga sempat dipanggil Luis Milla untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-22 untuk SEA Games Malaysia.

Itu membuktikan betapa dia memiliki bakat besar.

Masih berusia 17 tahun, tapi dia sudah pernah ikut latihan bersama para pemain senior.

Dilansir BolaSport.com dari instagram @egymaulanavikri, Egy Maulana Vikri sedang bernostalgia dengan tempat ia mengembangkan bakatnya.

Egy pernah menimba ilmu bersama Diklat Sepak Bola Ragunan sejak kelas dua SMP.

(Baca juga: Terungkap! Sosok Inilah yang Paling Mengerti Kondisi Fisik Timnas U-19 Indonesia)

Selama belajar di situ, Egy mengungkapkan banyak sekali mendapatkan pelajaran yang sangat berharga.

"Di tempat ini ialah salah satu tempat saya menimba ilmu dari SMP kelas 2 sampai sekarang. Banyak pembelajaran yang sangat bagus selama saya di ragunan.," tulis Egy Maulana Vikri lewat instagram.

Egy Maulana menganggap tempat ini sangat berarti bagi dirinya.

Bisa menjadi bagian dari timnas Indonesia tentunya bukan perkara mudah dan semua itu karena peran dan pembinaan selama di Diklat Sepak Bola Ragunan.

"Mental saya benar-benar terbentuk agar bisa mandiri bagaimana susah senang bagaimana menghadapi masalah, harus sabar, lebih kuat, kerja keras, selalu kompak dan selalu menghargai satu sama lain," tutup Egy Maulana Vikri.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P