Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atletico Madrid Vs Chelsea - Diego Simeone Beberkan Alasan Mengidolakan The Blues

By Kautsar Restu Yuda - Rabu, 27 September 2017 | 15:37 WIB
Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, memberikan instruksi kepada anak-anak asuhnya dalam pertandingan La Liga kontra Celta Vigo di Stadion Vicente Calderon, Madrid, Spanyol, 12 Februari 2017. (CURTO DE LA TORRE/AFP)

Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, mengaku bahwa ia adalah penggemar berat Chelsea era Antonio Conte.

Diego Simeone bersama Atletico Madrid pernah berhadapan dengan Chelsea sebanyak tiga kali di kompetisi Eropa.

Mereka bertemu sekali di Piala Super Eropa 2012 dan dua laga di semifinal Liga Champions 2013-2014.

Pada tiga laga tersebut Atletico tak pernah kalah, yaitu dengan rekor satu kali imbang dan dua kali menang.

(Baca Juga: Borussia Dortmund Vs Real Madrid - Hati-hati Los Blancos, Sejarah Selalu Berulang!)

Meski secara sejarah pertemuan ia belum pernah kalah dari Chelsea, Simeone memilih tidak merehmehkan sang lawan.

"Chelsea ini berbeda dengan 2014," ujarnya kepada As yang dikutip BolaSport.com.

Bahkan Simeone mengaku sebagai penggemar berat The Blues karena gaya permainan mereka.

(Baca Juga: CSKA Moskva Vs Manchester United - Bukan Mancunian, Henrikh Mkhitaryan Harapkan Dukungan dari Para Suporter Ini)

"Mereka bekerja secara kolektif dengan keseimbangan dan musim lalu mereka memenangi liga dengan cara yang mereka lakukan," ucap pelatih berusia 47 tahun itu.

Pelatih asal Argentina itu menilai bahwa Chelsea adalah lawan yang sangat sulit karena memiliki manajer dengan kemampuan untuk memberi tahu para pemainnya tentang apa yang dia inginkan.

"Laga ini adalah permainan yang sulit dan sangat bagus," kata Simeone.

(Baca Juga: Juergen Klopp: Saya Bisa Menulis Buku tentang Taktik Pertahanan)

Laga Atletico Madrid kontra Chelsea bakal berlangsung di Wanda Metropolitano.

Salah satu laga matchday 2 Liga Champions ini dapat Anda saksikan di BeinSports 1 pada hari Kamis (28/9/2017) pukul 01.45 WIB.

(Baca Juga: Zinedine Zidane dan Formasi Para Pelatih Klub di Liga Champions Saat Masih Jadi Pemain, Salah Satunya Keturunan Indonesia!)


Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P