Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

WJC 2017 - Mau Nonton Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017 di Yogyakarta Secara Langsung? Harga Tiketnya yang Murah Banget

By Susi Lestari - Jumat, 29 September 2017 | 11:13 WIB
Perwakilan BWF, PBSI, dan sponsor, berpose setelah pengundian Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017 di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta, Kamis (28/9/2017). (DELIA MUSTIKASARI/JUARA.NET)

Indonesia akan segera menggelar turnamen bulu tangkis bertariaf internasional yang bertajuk BWF World Junior Championships.

Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2017 ini akan digelar di GOR Among Rogo, Yogyakarta, 9-22 Oktober 2017.

Ada dua kategori yang dipertandingkan, yakni nomor beregu dan perorangan.

Nomor beregu yang akan memperebutkan Piala Suhandinata mulai digelar pada 9 sampai 14 Oktober.

Sementara nomor perorangan yang memperebutkan Piala Eye Level.

Dikutip BolaSport.com dari Twitter PBSI, @INABadminton, setiap orang bisa menyaksikan pertandingan kejuaraan ini.

Tidak tanggung-tanggung, untuk melihat pertandingan BWF World Junior Championships 2017 secara langsung dari babak pertama hingga perempat final bahkan tanpa dikenai biaya alias gratis.

Sementara untuk pertandingan semifinal dan final dikenai biaya tiket Rp. 10.000.