Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tampaknya, era dominasi bulu tangkis China tak terlalu terasa pada musim kompetisi 2017.
Pada pekan ke-39 (28/9/2017), 5 wakil terbaik di 5 sektor bulu tangkis dihuni oleh 5 negara.
Tunggal putra menjadi milik Viktor Axelsen dari Denmark.
Axelsen sukses menggeser Son Wan-ho yang sebelumnya bertakhta di urutan pertama tunggal putra.
Tunggal putri masih dimiliki oleh pebulu tangkis Taiwan, Tai Tzu Ying.
Indonesia mendapat tempat pertama di ganda putra karena Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo baru saja merebut takhta yang sempat hilang.
Pada pekan sebelumnya, Mathias Boe/Carsten Mogensen asal Denmark menjadi ganda putra nomor satu dunia.
(Baca Juga: Peringkat Bulu Tangkis Dunia - Tunggal Putri Indonesia Tempatkan Tak Sampai 10 Wakil di 100 Besar Dunia)
Wakil Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi masih menjadi ganda putri terbaik dunia.
China yang pada era-era sebelumnya selalu mendominasi dunia bulu tangkis hanya menempatkan satu wakil di deretan nomor satu dunia.
Ganda campuran Zheng Siwei/Chen Qingchen menggenapi lima negara yang menguasai nomor satu dunia.
Kini peta persaingan bulu tangkis dunia musim kompetisi 2017 memiliki banyak warna yang tak hanya dikuasai pemain Asia.