Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Siapa sangka ternyata 3 juara dunia bulu tangkis 2017 dulunya adalah juara dunia ketika menjadi junior.
Tercatat tunggal putra, tunggal putri, dan ganda putri juara dunia 2017 juga merupakan juara dunia ketika di level junior.
Tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, adalah juara Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2010.
Nozomi Okuhara yang menjadi juara dunia tunggal putri 2017 pun jebolan juara dunia junior.
Pebulu tangkis Jepang tersebut menjadi juara dunia junior pada tahun 2012.
China tak mau ketinggalan mencetak pebulu tangkis yang sukses di level junior dan senior.
Pasangan Chen Qingchen/Jia Yifan yang keluar sebagai juara dunia 2017 adalah jebolan Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior.
Ganda putri peringkat 2 dunia tersebut sukses menjadi jawara di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2014 dan 2015.
Sejauh ini, Indonesia belum mencetak pebulu tangkis juara dunia yang juga menjadi juara di level Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior.
Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017 akan diselenggarakan di Gelanggang Olahraga (GOR) Among Rogo, Yogyakarta, pada 9-22 Oktober 2017.