Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, ingin melanjutkan tren positifnya jelang tur MotoGP ke benua Asia-Australia pada bulan Oktober.
Usai MotoGP Aragon, MotoGP akan memulai tur di kawasan benua Asia, yaitu Jepang, Australia, dan Malaysia.
Marc Marquez berhasil memenangkan empat balapan dalam enam balapan terakhir, satu-satunya kegagalan pebalap Spanyol naik podium hanya saat gagal mesin pada balapan MotoGP Inggris.
"Saya harus tetap memiliki mentalitas yang sama pada seri yang berlangsung di Asia," kata Marc Marquez seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
Sejauh ini Marc Marquez sudah memenangkan lima balapan, lebih banyak satu kemenangan dari Andrea Dovizioso yang hanya mampu menang dalam empat balapan.
Kemenangan di MotoGP Aragon, Minggu (24/9/2017), membuat tiga kali juara dunia MotoGP itu unggul 16 poin dari Andrea Dovizioso.
(Baca Juga: Menurut Marc Marquez Valentino Rossi Bukan Penentu Kejuaraan MotoGP 2017)
Demi meraih gelar juara dunia keempatnya musim ini, Marc Marquez bertekad berusaha 100 persen dalam setiap sesi latihan.
"Seiring berjalannya waktu dan cuaca yang tidak menentu, saya harus memberikan kemampuan 100 persen di setiap sesi latihan," ujar Marquez.
Saat ini Marc Marquez berada di puncak klasemen pebalap MotoGP dengan raihan 224 poin, sedangkan Andrea Dovizioso berada di peringkat kedua dengan 208 poin.
Seri MotoGP ke-15 akan berlangsung di Sirkuit Motegi, Jepang, pada 15 Oktober 2017.