Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

WJC 2017 - Begini Suasana Jelang Laga Perdana Tim Bulu Tangkis Indonesia di Kejuaraan Dunia Junior 2017

By Susi Lestari - Senin, 9 Oktober 2017 | 12:29 WIB
Pembukaan Kejuaraan Dunia Junior Bulu Tangkis 2017 (SUSI LESTARI/BOLASPORT.COM)

 Tim beregu Indonesia siap menjajal lapangan 7 GOR Among Rogo, Yogyakarta, melawan Brasil. 

Pertandingan perdana Indonesia akan digelar mulai pukul 12.00 WIB.

Menjelang pertandingan, tampak orang-orang mulai memadati tribun penonton.

(Baca Juga: WJC 2017 - Ini Kata Yuni Kartina untuk Para Pencinta Bulu Tangkis Indonesia Terkait Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017)

Salah satu penonton yang hadir adalah Tomtom dari Kentungan, Yogyakarta.

Tomtom yang mengenakan baju batik datang langsung ke Among Rogo sejak jam 11.00 WIB demi membela Indonesia.

Pria berusia 29 tahun ini telah mengetahui akan digelar Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017 dan menjadikannya sebagai agenda pribadi.

"Sangat antusias banget untuk nonton pertandingan ini. Sudah lama menunggu," kata Tomtom saat ditemui BolaSport.com.

Selain Tomtom, ada pula penonton lain.

Berikut adalah suasana penonton di GOR Among Rogo.


Suasana di GOR Among ROGO(SUSI LESTARI/BOLASPORT.COM)


Suasana di GOR Among ROGO(SUSI LESTARI/BOLASPORT.COM)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P