Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Begini Kondisi Terkini Edi Subaktiar Sejak Cedera di SEA Games Kuala Lumpur 2017

By Any Hidayati - Selasa, 17 Oktober 2017 | 14:00 WIB
Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Edi Subaktiar meringis kesakitan ditemani Gloria Emanuelle Widjaja di tengah pertandingan babak kedua SEA Games 2017 yang berlangsung di Axiata Arena, Bukit Jalil, Sabtu (26/8/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Pebulu tangkis Indonesia, Edi Subaktiar, kembali mengunggah kondisi terakhir pasca cedera melalui akun Instagram pribadinya.

Pada unggahan tersebut tampak Edi berbaring di atas ranjang rumah sakit dengan kondisi kaki kiri digips.

Beberapa selang pun tampak menempel di tangan kiri Edi Subaktiar.

"Kehidupan baru telah dimulai, sekarang saatnya melakukan yang terbaik dan menikmati proses kembali,"

"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi di kemudian hari tetapi saya selalu percaya bahwa saya memiliki masa depan yang luar biasa di depan sana karena firman Allah membuat saya selalu tenang," tulis Edi melalui akun Instagram @edisubaktiar pada Sabtu (14/10/2017).

Foto tersebut tampak tak terlalu berbeda dari unggahan Edi pada akhir Agustus 2017 yang juga berbaring di atas ranjang.

 

A post shared by Edi Subaktiar (@edisubaktiar) on

Edi Subaktiar mengalami salah pendaratan pada gelaran SEA Games Kuala Lumpur 2017.

Kala itu, pemain yang berpasangan dengan Gloria Emanuelle Widjaja bertemu dengan ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon/Cheah Yee See.

(BACA JUGA: SEA Games 2017 - Sedih! 3 Insiden Salah Pendaratan Warnai Bulu Tangkis SEA Games 2017, Dua di Antaranya Atlet Indonesia...)

Setelah kejadian tersebut, Edi mendapat menjalani proses penyembuhan dan absen dari berbagai turnamen bulu tangkis.

Tak sedikit pebulu tangkis Indonesia yang telah mengunjungi Edi selama proses pemulihan.

 

GWS bam

A post shared by RIAN AGUNG SAPUTRO (@rian_agung) on

Salah satunya adalah Rian Agung Saputro.

Melalui akun Instagram @rian_agung, tampak Rian berdiri di samping Edi yang berada di ranjang rumah sakit pada awal September lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P