Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Menjelang Asian Games 2018 pemerintah provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menyiapkan media village di dalam kawasan Jakabaring Sport City Palembang dengan daya tampung 1.170 orang.
Media village ini sendiri merupakan eks Wisma Atlet Sea Games 2011 yang terdiri dari tiga blok. Masing-masing blok memiliki 123 kamar. Masing-masing kamar memiliki fasilitas 1 kamar mandi dengan 3 tempat tidur.
(Baca Juga: 5 Hal yang Wajib Diperhatikan dari Liga Champions Matchday Ketiga, Salah Satunya Kenangan Mengerikan!)
Selain dilengkapi dengan fasilitas hotel berbintang 3, media village juga dilengkapi dengan cafetaria pada bagian bawah blok.
Lokasinya berseberangan dengan beberapa venue untuk mempermudah para jurnalis melakukan tugasnya.
Bambang Supryanto pengelola wisma atlet Sea Games 2011 mengaku telah melakukan renovasi terhadap bangunan eks wisma atlet pada beberapa bagian yang dinilai sudah tidak layak.
“Saat ini kita lagi melakukan renovasi eks wisma atlet Sea Games, yang nanti akan diperuntukkan untuk media village pada saat Asian Games 2018,” ujar Bambang Supryanto.
Menurut Bambang renovasi media village ini akan diselesaikan pada akhir Desember 2018, karena beberapa pengerjaan sudah berlangsung satu bulan lalu, seperti pengganti atap, pengecatan, dan tempat tidur.
(Baca Juga: Curhat Pemain Real Madrid: Kadang Dianggap Tuhan, Kadang Diminta untuk Dibuang)
“Target kita selesaikan akhir Desember ini, dan sekarang memang masih fungsikan untuk pemain sepakbola Sriwijaya FC, setelah selesai langsung dipersiapkan kegunaannya,” jelas Bambang.
Selain menyediakan media village, untuk para atlet akan ditempatkan di wisma atlet yang berupa rusunawa, terdiri dari 5 menara dengan daya tampung jauh lebih besar dari media village yang ada.
(Baca Juga: Dominasi Atlet Senior di Seleksi Nasional Soft Tenis 2017 Belum Tergoyahkan)
“Untuk atlet tetap kita tempatkan pada wisma atlet yang baru, dan daya tampungnya lebih besar. Kita ingin setiap tamu yang datang benar-benar merasakan kenyamanan di Sumsel,” tutur Bambang.