Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tiga ganda campuran Indonesia berhasil melaju ke babak perempat final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017 nomor perorangan.
Ketiga wakil Indonesia tersebut adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Yeremia Erich Yoche Yacob/Angelica Wiratama, dan Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva.
Yeremia/Angelica yang tampil pertama kali berhasil meraih tiket ke perempat final setelah mengalahkan ganda campuran Swiss, Julien Scheiwiller/Jenjira Stadelmann pada pertandingan babak 16 besar yang digelar di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Kamis (19/10/2017).
Yeremia/Angelica berhasil menang dua game langsung dengan skor 21-9, 21-16.
Setelah , berikutnya pasangan Rinov/Pitha yang menyusul mengalahkan lawannya dari Korea Selatan, Ho Kim-won/Lee Yu-rim.
(Baca Juga: WJC 2017 - Begini Dukungan Alvin Yulianto yang Bikin Terharu)
Rinov/Pitha berhasil mengalahkan unggulan satu Korea Selatan tersebut dengan skor 21-17, 21-17.
Ganda campuran terakhir, Rehan/Fadia berhasil merebut tiket perempat final setelah menang melawan ganda campuran Taiwan, Lu Chen/Lin Jhih Yun dengan skor 21-16, 23-21.
Ditemui BolaSport.com setelah pertandingan Rehan/Fadia mengatakan sangat senang bisa melaju ke babak perempat final.
"Kami senang meskipun kurang puas dengan pertandingan tadi. Di gim pertama, kami sempat ke bawa pola permainan lawan," kata Rehan.
Pertandingan babak perempat final akan akan digelar di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Jumat (20/10/2017).