Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

WJC 2017 - 4 Fakta Menarik Jelang Laga Semifinal Kategori Perorangan, Indonesia Bakal Perang Habis-habisan Lawan China

By Susi Lestari - Sabtu, 21 Oktober 2017 | 11:00 WIB
Gregoria Mariska Tunjung berhasil melaju ke babak semifinal WJC 2017 setelah berhasil mengalahkan Aurum Oktavia Winata pada Jumat (20/10/2017). (SUSI LESTARI/BOLASPORT.COM)

Pertandingan semifinal Kejuaraan Dunia Junior (World Junior Championship/WJC) 2017 kategori perorangan siap digelar di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Sabtu (21/10/2017). 

Pada laga perorangan yang memperebutkan Piala Eye Level tersebut, Indonesia menempatkan lima wakil untuk bertanding.

Tampil sebagai tuan rumah, pelatih ganda campuran Indonesia, Nova Widianto, mengakui bahwa hal itu menjadi beban sekaligus keuntungan.

"Di satu sisi, keuntungannya kita mendapat lebih banyak dukungan. Sementara di sisi yang lain, terkadang atlet merasa terbebani dengan kondisi sebagai tuan rumah," kata Nova ketika ditemui BolaSport.com.


Nova Widianto saat berada di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017 di Yogyakarta.(SUSILESTARI/BOLASPORT.COM)

Terlepas dari harapan dan dukungan yang diberikan oleh seluruh masyarakat Indonesia, ada fakta-fakta menarik menjelang pertandingan semifinal turnamen ini.

Berikut 4 fakta menarik yang dirangkum BolaSport.com menjelang laga semifinal Kejuaraan Dunia Junior 2017.


Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti, berpose seusai meraih kemenangan pada babak 16 besar Kejuaraan Dunia Junior yang berlangsung di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Kamis (19/10/2017).(SUSI LESTARI/BOLASPORT.COM)

1. Hanya ada 6 negara yang berhasil lolos ke semifinal

Kejuaraan Dunia Junior 2017 kategori perorangan diikuti oleh 64 negara.