Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berlangsungnya 2 turnamen besar bulu tangkis di waktu yang hampir bersamaan membuat berita tentang Denmark Open dan Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017 menjadi pusat perhatian.
Meskipun begitu, berita tentang MotoGP pun tak luput menjari incaran para pembaca setiap kanal Olimpik BolaSport.com.
Berikut ini 5 berita terpopuler Olimpik saat ini:
1. VIDEO - Kocak! Liliyana Natsir Cengengesan Masuk Lapangan Setelah 'Diusir' Vita Marissa
Insiden lampu mati pada perempat final Denmark Open 2017, Jumat (20/10/2017), membuat pertandingan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir terhenti sekitar 40 menit.
Hal ini dimanfaatkan oleh Liliyana Natsir untuk duudk di samping sang pelatih, Vita Marissa.
Hal lucu terjadi ketika Vita menyuruh Liliyana kembali ke lapangan untuk melanjutkan pertandingan.
(Baca Juga: Denmark Open 2017 - Link Live Streaming Semifinal Hari Ini Sabtu, 21 Oktober 2017)
2. Denmark Open 2017 - Catat! Jadwal Pertandingan 4 Wakil Indonesia di Perempat Final Hari Ini
Tampilnya 4 wakil Indonesia di perempat final Denmark Open 2017 membuat banyak pembaca penasaran akan jadwal bertandingan tersebut.
Oleh karena itu, jadwal pertandingan menjadi salah satu berita populer kanal Olimpik.
3. Denmark Open 2017 - Dramatis! Ganda Prancis Butuh 30 Angka untuk Tundukkan Unggulan Asal China
Satu per satu wakil unggulan di Denmark Open 2017 rontok sejak babak pertama.
Salah satu pertandingan yang menyita perhatian pembaca adalah saat Ronan Labar/Audrey Fontaine membutuhkan 30 poin untuk kalahkan ganda campuran China.
(Baca Juga: F1 GP Amerika Serikat 2017 - Sebastian Vettel Alami Masalah Mesin, Lewis Hamilton Pun Melenggang)
Tensi antarpebalap MotoGP pasca balapan MotoGP Jepang, Minggu (15/10/2017) tampaknya masih terus berlanjut.
Saling sinis melibatkan empat pebalap salah satunya Valentino Rossi.
5. WJC 2017 - Duo Sugiarto Raih Tiket Semifinal setelah Tundukkan Taiwan
Jauza Fadhila Sugiarto/Ribka Sugiarto menjadi salah satu ganda putri junior yang sukses melaju ke semifinal Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior 2017.
Keduanya menang 21-15, 21-19 dari pasangan Taiwan, Li Zi Qing/Teng Chun Hsun di perempat final.