Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Dia Rentetan Cuitan Amir Khan tentang Tantangnya kepada Floys Mayweather

By Any Hidayati - Selasa, 24 Oktober 2017 | 17:41 WIB
Amir Khan (kiri) dan Faryal Makhdoom (kanan) (Rex Features)

Petinju Amir Khan membuat rentetan cuitan di Twitter pribadinya pada Selasa (24/10/2017).

Pada awalnya, Khan me-retweet salah satu komentar netizen tetang dirinya dan Floyd Matyweather.

"Siapa yang tahu. Mayweather adalah seorang petarung hebat saya hanya ingin katakan bahwa dia tidak memiliki kecepatan. Mayweather tahu saya bukan seseorang yang mudah mundur," tulis Khan melalui akun @amirkingkhan.

Tak sampai di situ saja, petinju berusia 30 tahun tersebut pun mengatakan bahwa dirinya siap untuk comeback.

"Saya tahu sudah setahun saya tidak bertarung karena operasi tangan. Saya siap comeback di usia 30 tahun," tulis Khan kemudian.


Penyerahan sabuk juara kepada Mayweather. (BolaSport.com)

Amir Khan juga menambahkan jika kekalahan dari Canelo Alvarez pada Mei 2016 sebenarnya tak sesuai dengan perkiraan.

"Kala kalah dari Alvarez, sebenarnya saya menang di atas kertas. Dia memiliki power dan pukulannya tepat sasaran. Itulah tinju."

(Baca Juga: Marc Marquez Awalnya Menolak Akhirnya Penasaran Juga)

Selain berbicara tentang lawan terakhir Khan sebelum rehat, ia juga menyinggung kekuatan yang dimiliki oleh Mayweather.

"Mayweather tak memiliki power dan saya belum pernah kalah. Pertarungan Mayweather Khan mungkin akan seperti pertandingan catur. Gerak cepat dan akurasi akan menyulitkannya," tulis Khan menutup rentetan cuitan.

Amir Khan memutuskan untuk rehat dari dunia tinju pada Mei 2016 setelah kalah dan mengalami cedera tangan kala melawan Canelo Alvarez.

Sedangkan, Mayweather yang telah memutuskan gantung raket baru saja menang dari Conor MrGregor pada akhir Agustus lalu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P