Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang Persegres Gresik United, Arsyad Yusgiantoro, berternak ayam sekaligus hobi mengoleksi ayam aduan, terutama jenis ayam Bangkok.
Eks penyerang timnas U-23 ini di sela-sela libur latihan selalu menyempatkan diri pulang menyalurkan hobinya dengan melatih dan merawat ayam aduan.
"Ya mas, kalau libur latihan pulang kerumah sekalian merawat dan melatih ayam aduan. Hanya hobi saja mas," kata Arsyad.
Pemain asal Tulungagung, Jawa Timur ini mengaku sejak masih duduk di bangku SMA sudah menyukai hobi itu. Berawal dari sesama teman sekolah dulu yang juga hobi dengan ayam aduan akhirnya menular pada dirinya.
Arsyad menambahkan saat ini dirumahnya ada sekitar lima ekor ayam aduan dari berbagai jenis. Tapi, yang menjadi favoritnya ayam Bangkok dari Thailand.
"Dulu ada lima belas ekor mas, sekarang tinggal lima ekor. Soalnya dirumah ndak ada yang ngerawat. Ya kalau pulang bisa baru bisa merawat," ujar Arsyad.
"Favorit saya ayam dari jenis Bangkok, Selain fisik kuat, jika di adu pukulannya keras dan merawatnya juga mudah," tambahnya.
Arsyad mengaku jika hobinya tersebut hanya untuk mengusir kejenuhan ketika latihan atau setelah pertandingan.
"Kebetulan jarak Gresik ke Tulungagung tidak terlalu jauh. Jadi setelah pertandingan atau libur latihan, bisa pulang untuk merawat ayam," jelasnya.
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada