Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Nasib berbeda dialami oleh ganda putra unggulan dua asal Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen.
Boe/Mogensen yang menjadi juara bertahan di Prancis Terbuka di laga perempat final sempat merasa khawatir dengan pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.
Kekhawatiran tersebut ternyata berujung dengan duel rubber game.
Di gim pertama, Rankireddy/Shetty tertinggal jauh dari Boe/Mogensen dengan skor 5-21.
Kemudian di gim kedua, ganda putra India tersebut membuat pembalasan dan menyamakan kedudukan dengan skor 21-17.
Setelah kedudukan sama, duel di gim ketiga sebagai penentuan berlangsung ketat, hingga akhirnya Boe/Mogensen berhasil memenangi gim ketiga dengan skor 21-17.
Pada babak semifinal, pasangan yang telah empat kali mengalahkan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya, telah dinanti He Jiting/Tan Qiang (China).