Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

French Open 2017 - Tontowi/Liliyana Raih Tiket Final dalam 35 Menit

By Delia Mustikasari - Sabtu, 28 Oktober 2017 | 19:53 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, mengembalikan kok ke arah Tan Kian Mei/Lai Pei Jing (Malaysia) pada perempat final Prancis Terbuka 2017 yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Jumat (27/10/2017). (BADMINTON INDONESIA)

Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, melaju ke final France Open atau Prancis Terbuka 2017 yang berlangsung 22-29 Oktober.

Tontowi/Liliyana memastikan diri ke partai final setelah menang atas Zhang Nan/Li Yinhui (China) 21-18, 21-8 pada laga semifinal yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Sabtu (28/10/2017) dalam laga berdurasi 35 menit.

Melalui kemenangan ini, Tontowi/Liliyana unggul 3-0 dalam rekor pertemuan atas Zhang/Li.

Laga ketat langsung terjadi sejak gim pertama. Kedua pasangan saling bergantian mencetak poin hingga kedudukan 7-7.

Tontowi/Liliyana unggul 9-7 setelah mencetak dua poin beruntun.

Zhang/Li mendekkat 9-10 dan menyamakan kedudukan 10-10. Setelah itu, Tontowi/Liliyana unggul tipis pada interval 11-10.

Selepas jeda interval, Zhang/Li mencatat skor imbang 11-11 dan berbalik memimpin 12-11.

(Baca juga: Selangkah Lagi Menjadi Juara Dunia, Lewis Hamilton justru Main-Main dengan Hewan Buas)

Kedua pasangan kembali terlibat aksi saling bergantian mencetak poin hingga skor imbang 16-16.

Tontowi/Liliyana membuka jarak 19-16 seusai mencetak tiga poin beruntun.