Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Asian Games 2018, APM Sukses Gelar Uji Coba Equestrian

By Imadudin Adam - Rabu, 8 November 2017 | 08:19 WIB
Atlet equestrian Indonesia, Jamhur Hatta (detasemen kavaleri berkuda), saat menjalani test event di Jakarta International Equestrian Park Pulomas (JIEPP). (INASGOC)

 Pergelaran dua ajang equestrian tingkat nasional, yakni Test Event 'Road to Asian Games 2018' dan seri-3 dari World Jumping Challenge (WJC) edisi Indonesia, sukses diselenggarakan pada Sabtu (4/11/2017) dan Minggu (5/11) di APM Equestrian Centre, Tigaraksa, Tangerang, Banten.

Triwatty Marciano, pembina APM Equestrian Centre, mengapresiasi kelancaran dan kesuksesan kedua kegiatan berkuda ketangkasan itu.

Kedua turnamen ini pendanaannya didukung oleh panitia penyelenggara Asian Games 2018 atau Inasgoc.

Meski sepekan sebelumnya APM Team baru saja menyelenggarakan kejuaraan tahunan Cinta Indonesia Open (CIO) untuk yang ke-10 kalinya secara berturut-turut, namun APM Team berhasil menggelar seri-2 dari Test Event 'Road to Asian Games 2018' dan seri-3 dari Kejuaraan Dunia Jumping edisi Indonesia dengan baik.

Ini membuktikan jika APM Team siap untuk melaksanakan event-event equestrian dengan skala lebih besar lagi, seperti kompetisi berkuda Asian Games XVIII/2018 yang akan digelar di Indonesia Equestrian Park, Pulomas, Jakarta Timur.
 
(Baca Juga: Seri 2 Equestrian Test Event Road to Asian Games 2018 Sukses Diselenggarakan)

Test-Event 'Road to Asian Games 2018' sendiri memang diadakan sebagai test-case atau percobaan dari penyelenggaraan kompetisi equestrian Asian Games XVIII/2018 yang akan diikuti ratusan atlet dan ratusan kuda dari 40-an negara Asia.

Oleh karena itu, pelaksanaan test-event di APM Equestrian Centre dan di Arthayasa yang menjadi tuan rumah dari seri-1 Test-Event 'Road to Asian Games 2018' memang tidak bisa diperbandingkan.

Kendati demikian, secara moral dan psikologis, APM Team dengan dukungan PP Pordasi dan personil pilihan lainnya dari berbagai klub berkuda, mampu untuk menjadi pelaksana dari kompetisi berkuda Asian Games XVIII/2018 tersebut.

Masih cukup waktu bagi APM Team dengan dukungan stakeholders berkuda ketangkasan lainnya untuk mempersiapkan segala sesuatunya lebih baik lagi.

Termasuk penyediaan berbagai peringkat pertandingan yang memenuhi kualifikasi dari Federasi Equestrian Internasional (FEI), misalnya steward--perangkat pertandingan yang membantu sebelum dilakukannya penjurian.

(Baca Juga: Atlet Ski Es ini Anggap New York Kota yang Aman)