Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

OKC Thunder Menangi Laga Sengit atas LA Clippers

By Any Hidayati - Sabtu, 11 November 2017 | 14:23 WIB
Carmelo Anthony saat beraksi dengan tim barunya, Oklahoma City Thunder. (Instagram.com/okcthunder)

Oklahoma City Thunder sukses kembali ke jalur kemenangan setelah memenangi duel sengit atas Los Angeles Clippers di Chesapeake Energy Arena, Oklahoma, Jumat (10/11/2017) malam waktu setempat atau Sabtu pagi WIB.

Pada laga lanjutan musim reguler NBA 2017-2018 itu, Thunder menang 120-111.

Center Thunder, Paul George, tampil sebagai topscorer pada pertandingan ini dengan 42 poin.

Jumlah poin George tersebut merupakan torehan poin paling tingginya pada musim ini.

Sementara itu, guard bintang sekaligus ikon Thunder, Russell Westbrook, menyumbang 8 assist untuk kemenangan timnya.

Duel sengit antara Thunder dan Clippers sudah tersaji pada kuarter kesatu.

Kedua tim saling bergantian mencetak poin, tetapi Clippers sedikit lebih unggul atas tim tuan rumah.

Saat kuarter kesatu selesai, Clippers memimpin dengan skor 31-30.

(Baca Juga: Macau Open 2017 - Jangan Lewatkan! Channel dan Link Live Streaming Semifinal Hari Ini Sabtu, 11 November 2017)

Memasuki kuarter kedua, Thunder bermain lebih agresif. Hasilnya pun positif.

Dimotori George, mereka berbalik unggul 63-55 atas Clippers.

Seusai jeda half-time, laga kembali berjalan ketat.

Lagi-lagi, Thunder dan Clippers terlibat aksi saling cetak poin.

Statistik mencatat, baik Thunder maupun Clippers, sama-sama mencetak 31 poin pada kuarter ini.

(Baca Juga: MotoGP Valencia 2017 - Kenyang Terjatuh, Marc Marquez Ogah Terjatuh Lagi Demi Gelar Juara Dunia Keenam)

Keseruan serupa juga terjadi pada kuarter terakhir.

Hanya, kali ini giliran Thunder yang sedikit lebih unggul atas Clippers.

Thunder mencetak 26 poin, sedangkan Clippers hanya bisa menambah 25 poin.

Melalui tambahan poin tersebut, Thunder menyudahi perlawanan Clippers dengan selisih 9 poin.

Selain Thunder, kemenangan tim tuan rumah juga diraih oleh Detroit Pistons dan Boston Celtics.

Pistons mengalahkan Atlanta Hawks, sementara Celtics meraih 11 kemenangan beruntun meski sang pemain bintang, Kyrie Irving, mengalami cedera di bagian wajah.

Berikut hasil lengkap pertandingan NBA pada hari ini*.

1. Atlanta Hawks 104 - 111 Detroit Pistons

2. Charlotte Hornets 87 - 90 Boston Celtics

3. Indiana Pacers 105 - 87 Chicago Bulls

4. Milwaukee Bucks 94 - 87 San Antonio Spurs

5. Orlando Magic 128 - 112 Phoenix Suns

6. Miami Heat 84 - 74 Utah Jazz

7. Los Angeles Clippers 111 - 120 Oklahoma City Thunder

8. Brooklyn Nets 101 - 97 Portland Trail Blazers

*Tim yang disebut terakhir bertindak sebagai tuan rumah

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P