Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

China Open 2017 - Hasil Lengkap Pertandingan 9 Wakil Indonesia di Babak Pertama China Terbuka 2017

By Susi Lestari - Kamis, 16 November 2017 | 07:37 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, saat berlaga di French Open 2017, Rabu (25/10/2017). (BADMINTONINDONESIA.ORG)

Babak pertama turnamen China Open atau China Terbuka 2107 telah selesai digelar di Haixia Olypic Sports Center, Fuzhou, China, Rabu (15/11/2017). 

Pada babak pertama, ada sembilan wakil Indonesia yang berlaga yang tersebar di empat sektor, tunggal putra, ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.

Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, menjadi partai pembuka wakil Indonesia.

Sebagai partai pembuka yang mulai berlaga pukul 10.45 waktu setempat atau 9.45 WIB, Tontowi/Liliyana berhasil meraih kemenangan.

Pasangan peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 tersebut berhasil mengalahkan lawannya dari Denmark, Anders Skaarup Rasmussen/Line Hojmark Kjaersfeldt.

(Baca Juga:Video Kecelakaan Valentino Rossi pada Tes Pramusim MotoGP 2018, Motor Yamaha YZR-M1 Hancur Lebur)

Setelah pasangan Owi/Butet, satu per satu wakil Indonesia bertanding.

Lima dari sembilan wakil Indonesia mengalami kekalahan, sisanya meraih tiket ke babak kedua.

Empat wakil Indonesia yang meraih kemenangan adalah Owi/Butet (ganda campuran), Jonatan Christie (tunggal putra), Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro (ganda putra), dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra).

Bagi wakil yang menang berhak untuk melaju ke babak kedua China Open 2017, sementara yang kalah harus rela menghentikan perjuangannya untuk menjadi juara.

Babak kedua China Open 2017 akan digelar di di Haixia Olypic Sports Center, Fuzhou, China, Kamis (16/11/2017).

Dikutip BolaSport.com dari Tournament Software, berikut adalah hasil lengkap pertandingan sembilan wakil Indonesia di babak pertama China Open 2017, Rabu (15/11/2017).

Pertandingan Pertama (Ganda Campuran)

Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia) vs Anders Skaarup Rasmussen/Line Hojmark Kjaerfeldt (Denmark) skor 21-15, 21-8.

Indonesia menang.

Pertandingan Kedua (Ganda Putri)

Greysia Polii/Apriyani Rahayu (Indonesia) vs Kim Hye-rin/Lee So-hee (Korea Selatan) skor 21-19, 7-21, 21-23.

Indonesia kalah.

Pertandingan Ketiga (Tunggal Putra)

Jonatan Christie (Indonesia) vs Lin Dan (China) skor 21-19, 21-16.

Indonesia menang.

Pertandingan Keempat (Ganda Putra)

Hendra Setiawan/Tan Boon Heong (Indonesia) vs Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia) skor 25-23, 18-21, 19-21.

Indonesia kalah.

Pertandingan Kelima (Ganda Putra)

Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro (Indonesia) vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan) skor 18-21, 21-15, 21-16.

Indonesia menang.

Pertandingan Keenam (Tunggal Putra)

Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong) skor 20-22, 18-21.

Indonesia kalah.

Pertandingan Ketujuh (Ganda Campuran)

Praveen Jordan/Debby Susanto (Indonesia) vs Zhang Nan/Liu Xuanxuan (China) skor 18-21, 18-21.

Indonesia kalah.

Pertandingan Kedelapan (Ganda Putra)

Ricky Karandasuwardi/Angga Pratama (Indonesia) vs Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) skor 20-22, 19-21, 12-21.

Indonesia kalah.

Pertandingan Kesembilan (Ganda Putra)

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia) vs Manu Attri/Reddy B. Sumeeth (India) skor 21-18, 21-15.

Indonesia menang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P